KONTEKS.CO.ID – Potret rumah baru Raffi Ahmad bikin melongo kaum netizen. Rumah baru Raffi Ahmad 90% kelar.
Menjadi salah satu selebriti kaya raya, Rafi kekayaannya sebesar Rp28,9 miliar – Rp50,6 miliar di tahun 2022 menurut Digital Net Worth.
Artis kaya yang dijuluki Sultan Andhara ini merenovasi rumah yang proses pembangunannya menghabiskan biaya hingga Rp85 miliar.
Selain rumah tersebut, pasangan ini rupanya juga membeli rumah mewah di kawasan BSD, Tangerang. Tak tanggung-tanggung, rumah yang mereka beli paling murah Rp 30 miliar, lho.
Pada salah satu tayangan YouTube, Raffi Ahmad dan Nagita Slavina mengajak keliling di model rumah yang sudah jadi. Rumah yang dibeli pasangan ini sudah full furnished.
Simak berikut potretnya.
1. Bergaya Eropa
Kediaman Raffi dan Nagita terlihat bergaya rumah-rumah di Eropa. Rumah didominasi warna krem dan memiliki ruang bawah tanah. Bagian pintu terlihat kontras lantaran berwarna merah.
Raffi dan Nagita tengah membangun rumah baru mereka yang megah di Andara. Rumah baru tersebut akan berkonsep Eropa klasik.
2. Dapur
Suasana dapur di rumah Andhara. (YouTube/TRANS7 Lifestyle)Dapur menggunakan gabungan beberapa warna. Kabinet-nya didominasi warna biru sage serta terdapat fasilitas yang lengkap.
Meja makannya memanjang berbahan kayu dan dilengkapi kursi putih.
Area dapur dan tempat makan yang luas. Area ini dominan dicat putih, masih berdesai modern dan minimalis.
Dapur tersebut memiliki kitchen island luas di tengah-tengah yang menyekat dapur dengan ruang makan. Ciri khas high ceiling sudah terlihat di ruangan ini.
3. Ruang Tengah dan Ruang Keluarga
Ruang keluarga Raffi terlihat lengang dengan desain yang homey. Terdapat pajangan foto hingga jendela besar di ruangan tersebut.
Selain itu di bagian sisi terdapat deretan lemari yang berisikan koleksi tas Nagita Slavina. dengan banyaknya jendela, sinar matahari bisa masuk ke setiap ruangan.
Selanjutnya, Raffi Ahmad mengajak berkeliling ke ruang keluarga. Ruangan tersebut terlihat megah dan mewah karena dikeliling kaca-kaca besar.
Tak lupa, desain high ceiling-nya menjadi ciri khas di rumah ini. Ini seolah memberikan tampilan yang megah dan luas di setiap ruangan.
5. Ruang Tamu
Selain ruang keluarga yang dekat dengan taman, ada ruang tamu di rumah ini terpisah. Ini merupakan bagian penting karena tempat menerima tamu yang lebih non-privat dan tempatnya paling depan dekat dengan pintu utama.
Ruang tamu ini masih memiliki desain modern yang minimalis. High ceiling juga diterapkan di rumah ini, lengkap dengan hiasan lampu mewah yang menggantung di atasnya.
Dengan berbagai fasilitas yang ada, tak lengkap rasanya jika rumah Raffi Ahmad ini tak memiliki kolam renang. Satu kolam renang berukuran sedang ada di halaman belakang rumah.
Kolam renang tersebut berbentuk kotak dan dikelilingi oleh tanaman hijau. Cocok sekali untuk digunakan keluarga Raffi Ahmad bersantai.
6. Dominasi Warna Putih
Warna rumah Raffi Ahmad didominasi warna yang netral dan warna putih.
7. Kamar Cipung dan Rafathar
Kamar anak itu masih memiliki satu konsep dengan rumah secara keseluruhan. Kamar Rafathar dan Cipung memiliki desain mewah bak kamar pangeran.
Kamar Rayyanza alias Cipung dan Rafathar didominasi warna putih. Ada bantal dengan wajah Cipung yang tertawa lebar. Cipung di kecil punya koleksi banyak piala dan mainan.
Di unit lain, terlihat desain kamar anak yang berbeda. Meskipun, secara keseluruhan keduanya memiliki luas yang sama.
8. Kamar Nagita Slavina
Kamar Nagita tampak luas dengan ranjang yang lebar. Di sisi tempat tidur terdapat sekat khusus bayi yang digunakan untuk Cipung tidur. Koleksi tas yang bikin melongo di lemari yang berisi koleksi tas Hermes.
Kamar Raffi Ahmad di lantai atas. Berbeda dengan kamar-kamar sebelumnya, kamar tersebut jauh lebih besar. Bahkan hampir dua kali kamar tamu di lantai bawah.
Ada walk in closet, kamar mandi pribadi yang luas hingga fasilitas mewah. Bentuk ceiling kamarnya pun punya desain berbeda dan lebih elegan.
Terdapat beberapa kamar di rumah Raffi Ahmad ini. Kamar pertama terletak di lantai bawah memiliki gaya modern dan terdapat pajangan artistik.
9. Wardrobe
Nagita dan Raffi memiliki wardrobe sendiri. Tampak di ruangan tersebut terdapat deretan sepatu serta baju dan daily wear. Raffi mengaku jika sebagian besar koleksi di wardrobe tersebut adalah milik istrinya.
10. Lift
Tak hanya fasilitas mewah dan hiasan yang bagus, ada pula lift di rumah Raffi Ahmad dan Nagita Slavina. Lift tersebut terletak dekat ruang tamu dan pintu utama.
Lift itu memiliki desain modern ketika Raffi menunjukkannya. Dikarenakan memang memiliki sekitar 2-3 lantai, lift tersebut tentu akan mempermudah mobilisasi pemilik di beraktivitas.
11. Kamar mandi mewah
Kamar mandi dengan jendela besar menghadap ke luar. Ada bathtub mewah di tengah-tengahnya lengkap dengan fasilitas lain di sana.
Dominan berwarna putih, kamar mandi ini sangat premium. Pemiliknya bisa menikmati me time santai sambil memandang ke luar jendela yang besar saat sore hari.
12. Jendela Besar
Salah satu ciri khas yang ada di rumah ini dan tentunya di sadari adalah jendela-jendela besar. Jendela ini membuat rumah Raffi Ahmad terkesan mewah bak di luar negeri.
Desain rumah Raffi Ahmad menggunakan high ceiling di beberapa tempat. Misalnya ruang tamu, ruang keluarga hingga area dapur dan tempat makan. Desain rumah denagn high ceiling umum ada di hunian mewah berkonsep modern.
13. Rooftop
Rumah Raffi Ahmad dan Nagita Slavina di BSD ini juga punya rooftop luas. Rooftop terbuat dari lantai yang mirip kayu berwarna coklat gelap.
Di rooftop ini, terdapat sofa luas berbentuk U atau L untuk bersantai saat sore. Rooftop ini terletak di samping kamar utama di rumah Raffi Ahmad. ***
Baca berita pilihan konteks.co.id lainnya di "Google News"