KONTEKS.CO.ID – T.O.P eks BIGBANG terpilih sebagai salah satu pemain di Squid Game 2. Namun, menuai kontroversi. T.O.P dianggap belum pantas terlibat di Squid Game 2.
Sosok T.O.P diumumkan berbarengan dengan nama-nama lain seperti Park Gyu Young, Jo Yuri, Kang Ae Sim, Lee David, Lee Jin Wook, Roh Aje Won, dan Won Ji An.
Serial Squid Game 2 adalah kembalinya dia berakting setelah 7 tahun vakum akibat skandal ganja.
Profil T.O.P Eks BIGBANG
T.O.P Eks BIGBANG bernama asli Choi Seung Hyun, rapper kelahiran 4 November 1987. Ia memiliki seorang kakak perempuan bernama Choi Hye Yoon.
Saat masih menjadi underground rapper, T.O.P memiliki nama panggung Tempo. Sejak 2022, T.O.P Eks BIGBANG memutuskan keluar dari YG Entertainment dan kini berstatus independent.
T.O.P mengawali karier sebagai underground rapper. T.O.P dan G-Dragon BIGBANG yang berteman sejak kecil kemudian memutuskan mengikuti audisi pencarian anggota boyband baru YG Entertainment.
Namun saat pertama kali ikut audisi, T.O.P Bigbang mendapat penolakan karena badannya yang gemuk. Keinginan kuat untuk menjadi rapper membuat T.O.P Bigbang berdiet ketat hingga turun 20 kilogram dalam waktu 40 hari.
T.O.P akhirnya debut bersama G-Dragon dalam boyband BIGBANG pada 2006. Kini siapa yang tak kenal Bigbang, salah satu boyband yang kepopulerannya bukan hanya di Korea Selatan, tetapi juga seluruh dunia.
T.O.P kemudian menjajal dunia akting dengan membintangi drama I am Sam (2007). Ia juga menjadi rekan duet anggota BIGBANG yang merilis album maupun musisi-musisi kenamaan lainnya. Proyek duet T.O.P Eks BIGBANG bersama G-Dragon bisa dibilang yang paling berhasil.
Karier akting T.O.P menanjak saat membintangi film 71: Into the Fire (2010) hingga memperoleh sejumlah penghargaan, salah satunya Hallyu Popularity Award di Grand Bell Film Awards ke-47.
Sejak 2011, T.O.P cukup fokus pada karier aktingnya hingga kontrak eksklusifnya dengan YG Entertainment berakhir.
Dalam waktu dekat, T.O.P Eks BIGBANG juga akan mewujudkan impiannya pergi ke bulan. T.O.P adalah selebritis Korea Selatan pertama yang bakal pergi ke bulan. Dia akan ke bulan bersama enam nama lainnya dari negara berbeda yang diajak dalam proyek ini.***
Simak breaking news dan berita pilihan Konteks langsung dari ponselmu. Konteks.co.id WhatsApp Channel
Baca berita pilihan konteks.co.id lainnya di:
"Google News"