KONTEKS.CO.ID – Park Seo Joon adalah salah satu aktor Korea Selatan, yang memiliki banyak fans di seluruh dunia.
Terutama ketika Park Seo Joon membintangi drama viral tahun 2020, yaitu Itaewon Class.
Park Seo Joon juga selalu dinanti-nanti drama series maupun film terbarunya di tahun 2023, yaitu Gyeongseong Creature (series) dan Concrete Utopia (film).
Sayangnya, melansir dari AllKpop, sikapnya ketika berada di acara pengumuman film Concrete Utopia telah menuai kontroversi.
Park Seo Joon Menuai Kontroversi, Attitude Dipertanyakan Netizen
Baru-baru ini, satu media eksklusif melaporkan tentang postingan netizen anonim yang melibatkan Park Seo Joon, yang menyita perhatian netizen.
Postingan khusus ini mengkritik sang aktor tersebut, atas sikapnya selama acara sambutan di panggung untuk film terbarunya, Concrete Utopia.
Menurut netizen tersebut, seorang penggemar yang menghadiri acara tersebut telah menyiapkan bandana couple untuk Park Seo Joon dan Park Bo Young, yang berperan sebagai pasangan dalam film tersebut.
Park Bo Young segera menerima bandana tersebut dan mengenakannya.
Setelah itu, ia memberikan satunya lagi kepada Seo Joon, agar ia memakainya juga di atas kepala.
Namun, Park Seo Joon memberikan isyarat kepada Park Bo Young yang mengindikasikan bahwa ia telah menyemprot rambutnya, dan menolak bandana tersebut.
Setelah melihat isyarat tersebut, Bo Young hanya mengangguk. Seketika ia memegang bandana kedua tersebut, yang seharusnya untuk Seo Joon.
Banyak yang mengkritik perilaku tersebut, dan mengatakan bahwa sikap tersebut tidak sopan terhadap orang-orang yang datang untuk menonton film terbarunya itu.
Netizen menilai, bahwa sang aktor tersebut kurang humble kepada penggemar. Namun ada beberapa netizen, yang juga merasa aneh.
Karena, ia mengenakan bandana dari fans selama acara sambutan untuk film Dream beberapa bulan lalu.
Namun saat ini menolak mengenakan bandana, selama acara untuk pengumuman film “Concrete Utopia”.
Bandana dan Korea
Sebenarnya bandana adalah salah satu aksesoris, yang paling sering menjadi trend di Korea. Termasuk salah satunya sebagai fashion item dari aktor, aktris, maupun idol grup.
Sehingga, membuat sebuah bandana untuk seorang idol di Korea adalah hal yang umum. Lantas, bagaimana tanggapan Anda mengenai hal ini?
Jika Anda yang membuatkan bandana untuk Seo Joon, apakah akan merasa sedih jika bandana tersebut ditolak untuk dikenakan?***
Simak breaking news dan berita pilihan Konteks langsung dari ponselmu. Konteks.co.id WhatsApp Channel
Baca berita pilihan konteks.co.id lainnya di:
"Google News"