KONTEKS.CO.ID – Pada periode 14-20 Agustus 2023, drama Korea “Mask Girl” berhasil mencatatkan prestasi gemilang dengan menduduki posisi kedua pada tangga televisi global non-english di platform Netflix.
Dengan total jumlah penonton sebanyak 2,800,000 kali penayangan, drama ini telah berhasil memikat hati penonton internasional.
Drama ini ditayangkan secara eksklusif di platform Netflix dan terdiri dari 7 episode. Episode pertamanya telah rilis pada tanggal 18 Agustus 2023.
Jalan Cerita “Mask Girl”
Drama Korea “Mask Girl” mengisahkan tentang Kim Mo-Mi (Lee Han-Byeol), seorang pekerja kantoran biasa yang memiliki mimpi menjadi seorang penyanyi di atas panggung bercahaya saat masih kecil.
Meski telah menua, ia tetap bangga dengan penampilan fisiknya yang menarik. Namun, setelah hari kerjanya selesai dan ia berada di rumah, ia mengenakan topeng dan melakukan siaran langsung sebagai “Mask Girl”. Kejadian tak terduga pun terjadi ketika ia terlibat dalam sebuah kasus.
Joo Oh-Nam (Ahn Jae-Hong) adalah rekan kerja Kim Mo-Mi di kantor. Ia merupakan penggemar berat “Mask Girl” dan mengetahui bahwa Mask Girl sebenarnya adalah Kim Mo-Mi. Sebenarnya, Ia menyukai Kim Mo-Mi dan ikut terlibat dalam sebuah kasus tak terduga bersama dengannya.
Fakta Menarik Drama Korea “Mask Girl”
Fakta menarik dari drama ini adalah bahwa “Mask Girl” didasarkan pada webcomic berjudul sama karya Mae Mi yang diterbitkan dari tanggal 15 Agustus 2015 hingga 9 Juni 2018 melalui platform Naver.
Pemeran Kim Mo-Mi, Lee Han-Byeol, terpilih setelah mengikuti audisi bersama sekitar 1.000 aktris lainnya. Ini merupakan peran akting pertamanya dalam dunia drama.
Kesuksesan drama “Mask Girl” semakin menunjukkan daya tarik dan kualitas hiburan dari industri hallyu di mata penonton internasional.***
Simak breaking news dan berita pilihan Konteks langsung dari ponselmu. Konteks.co.id WhatsApp Channel
Baca berita pilihan konteks.co.id lainnya di:
"Google News"