KONTEKS.CO.ID – Istilah “comeback” dalam industri musik mengindikasikan momen kembalinya artis K-Pop ke dunia hiburan dengan merilis karya baru dan mempromosikannya kepada publik.
Biasanya para penggemar selalu antusias menantikan kembalinya idola K-Pop mereka karena menyuguhkan berbagai konten menarik saat promosi.
Sebelumnya, aespa, NewJeans, dan TREASURE telah lebih dulu comeback pada bulan Mei lalu. Kali ini, sejumlah idol K-Pop akan memulai kembali debutnya dengan merilis musik baru pada bulan Juni 2024.
TWS
Boy group ketiga yang debut di bawah naungan Pledis Entertainment setelah NU’EST dan SEVENTEEN turut memeriahkan awal musim panas kali ini.
Enam bulan setelah debut dengan mini album pertama bertajuk “Sparkling Blue”, TWS akan kembali menyapa penggemar dengan mini album kedua, “Summer Beat!”.
Para penggemar TWS, 42 (SAI) menyambut baik lagu pra-rilis “hey! hey!” yang keluar pada Rabu, 5 Juni, karena mudah dan cocok untuk mereka dengarkan saat musim panas.
Mini album kedua TWS akan rilis pada Senin, 24 Juni. Hingga kini, detail lengkap seperti lagu utama dan daftar lagu album tersebut masih belum diumumkan.
EVERGLOW
Setelah hampir setahun menunggu, para penggemar EVERGLOW (dikenal sebagai Forever) akhirnya bisa berbahagia.
Akun resmi EVERGLOW di media sosial X mengunggah teaser foto pada Minggu, 19 Mei lalu, mengumumkan comeback mereka dengan album single kelima yang rilis pada Senin, 10 Juni kemarin.
Kembali dengan konsep yang menarik, para penggemarnya yang terkenal dengan sebutan Forever sangat antusias menyambut comeback EVERGLOW.
Para penggemar langsung tertuju pada salah satu produser di balik lagu utama “Zombie”, yaitu The Stereotypes, pemenang Grammy Awards dua kali.
Nayeon TWICE
Nayeon TWICE siap menghibur penggemarnya dengan merilis mini album solo keduanya bertajuk “NA” pada Minggu, 16 Juni mendatang.
Berbeda dari konsep sebelumnya, “NA” menjelaskan dalam wawancara dengan Teen Vogue pada Selasa, 21 Mei bahwa ia akan menampilkan sisi Nayeon yang lebih jujur dan dewasa.
Tidak hanya itu, Nayeon juga mengejutkan penggemar TWICE, yang terkenal sebagai ONCE melalui comback solonya.
Nayeon TWICE akan berkolaborasi bersama bintang-bintang seperti Julie KISS OF LIFE dan solois Sam Kim untuk mini album solo terbarunya.
RIIZE
Para penggemar RIIZE, yang terkenal sebagai BRIIZE, juga menantikan kembalinya grup idola mereka.
Grup K-Pop di bawah naungan SM Entertainment ini akan merilis mini album pertama mereka dengan total delapan lagu, termasuk lagu utama “Boom Boom Bass” pada Senin, 17 Juni mendatang.
Sebelumnya, RIIZE telah merilis video performance untuk lagu “Siren” serta single prolog dan MV untuk lagu “Impossible”.
Kemudian berlanjut dengan perilisan b-sides terbaru mereka berjudul “9 Days”, “Honestly”, dan “One Kiss” pada Senin, 29 April lalu.
Dalam rangkaian promosi comeback mini album pertama yang bertajuk “RIIZING”, idol K-pop ini juga akan menyapa penggemar di Indonesia lewat tur konser.
Tur konser bertajuk 2024 RIIZE FAN-CON ‘RIIZING DAY’ akan mereka selenggarakan pada 31 Agustus mendatang di ICE BSD CITY Hall 5, Jakarta.***
Simak breaking news dan berita pilihan Konteks langsung dari ponselmu. Konteks.co.id WhatsApp Channel
Baca berita pilihan konteks.co.id lainnya di:
"Google News"