KONTEKS.CO.ID –  Di seluruh penjuru dunia, V BTS memiliki banyak fans. Semua karena V punya visual yang memesona dan juga segudang talenta.
Sikapnya yang ramah terhadap fans juga membuat pemilik nama asli Kim Taehyung ini disukai publik. Buktinya, hingga kini akun Instagram V sudah disukai lebih dari 53,5 juta followers.
V BTS menjadi orang tercepat yang bisa mencapai 1 juta followers dalam waktu kurang dari sejam yakni 43 menit.
Hal ini membuat V BTS berada di peringkat pertama diantara para seleb pria Korea dengan followers terbanyak hanya dalam waktu 16 hari.
Selain jumlah pengikut Instagram, V juga menjadi seleb Asia pertama yang kerap mendapat banyak jutaan likes untuk foto unggahannya. Hal ini tentu membuktikan jika V begitu berkesan di hati para fans.
Namun siapa sangka jika V ternyata sempat tidak menyadari betul kalau dirinya adalah seorang superstar terkenal di dunia. Ia juga tidak menyangka jika BTS begitu populer hingga di berbagai belahan dunia.
Hingga suatu ketika Kim Taehyung menyadari jika fansnya kini telah merambah circle keluarga dan teman-teman dekatnya sendiri. Hal ini sontak membuka mata V. Ia pun menyadari jika dirinya adalah orang yang sangat populer dan terkenal.
“Ini terasa lebih nyata dari sebelumnya,” ungkap V dilansir dari New9 pada Senin, 5 Desember 2022.
“Banyak teman dari keluarga member kita yang mengatakan kalau mereka ternyata adalah ARMY (sebutan fans BTS). Banyak pula teman-temanku yang bergabung menjadi ARMY,” katanya.
Menyadari jika ada banyak orang yang menyukai musik BTS, V pun terkejut. Kendati demikian, hal ini membuatnya begitu bersemangat.
“Setiap kali aku mendengarnya, aku merasa bersemangat sekali,” tandas V.
Sementara itu, V kabarnya akan segera melakukan solo debutnya di akhir tahun 2022 ini. Namun belum ada keterangan lebih lanjut mengenai kabar tersebut.
V sendiri sempat mengungkapkan rencananya untuk fokus pada kegiatan solo dengan mencoba banyak hal. Selain bermusik, ia juga diisyaratkan bakal kembali berakting.***
Simak breaking news dan berita pilihan Konteks langsung dari ponselmu. Konteks.co.id WhatsApp Channel
Baca berita pilihan konteks.co.id lainnya di:
"Google News"