KONTEKS.CO.ID – Polisi berhasil membekuk dua dari tiga pelaku perampokan minimarket di Gas Alam, Cimanggis, Depok. Begini detik-detik perampokan tersebut.
Aksi perampokan itu sempat mendapat perlawanan dari karyawan minimarket hingga jarinya putus terkena senjata tajam pelaku.
Perampokan oleh tiga pelaku tersebut terjadi di Indomaret Gas Alam 2, Cimanggis, Depok, pada Selasa 23 Agustus 2023 sekitar pukul 22.30 WIB.
Ketiga pelaku menyatroni minimarket yang akan tutup dan menodongkan senjata tajam kepada karyawan.
“Ketika akan menutup toko, tiba-tiba datang pelaku menggunakan sepeda motor sambil menodongkan senjata tajam dan mengancam korban untuk membuka brankas toko Indomaret yang berada di belakang,” ungkap Arief dalam keterangannya, Rabu 23 Agustus 2023.
Di bawah todongan senjata, karyawan kemudian menunjukkan brankas. Para pelaku lantas mengambil sejumlah uang dan rokok di depan kasir.
“Setelah pelaku berhasil mengambil sejumlah uang dan rokok tersebut dan akan melarikan diri,” imbuhnya.
Karyawan Melawan
Karyawan minimarket tersebut melakukan perlawanan saat para perampok akan melarikan diri.
Sempat terjadi tarik menarik antara para karyawan minimarket dengan para pelaku perampokan.
Akibatnya, salah seorang karyawan terluka hingga jari tangannya putus kena senjata perampok.
“Korban bersama temannya melakukan perlawanan hingga mengakibatkan korban menderita luka putus jari manis tangan sebelah kiri. Teman korban menderita luka sobek pada jari manis dan kelingking tangan sebelah kiri,” kata Arief.
Seorang Pelaku Kabur
Terkini, polisi masih mengejar satu pelaku perampokan lainnya yang melarikan diri.
“Sementara satu orang pelaku masih melarikan diri masih dalam penyelidikan (DPO),” ujar Kanit Reskrim Polsek Cimanggis Iptu David.
Dua orang perampok yang ditangkap adalah inisial AR dan EK.
Polisi mengamankan barang bukti berupa uang dan rokok dari tangan para pelaku.
“Intinya, yang sempat melakukan pembacokan itu diamankan tasnya,” ujarnya.***
Baca berita pilihan konteks.co.id lainnya di "Google News"