KONTEKS.CO.ID – Seorang wanita selebgram berinisial FM alias MJ nekat mengakhiri hidupnya dengan cara bunuh diri.
Selebgram berinisial FM alias MJ itu tewas bunuh diri di kamar mandi rumahnya di kawasan Kebayoran Lama, Jakarta Selatan.
Bahkan, selebgram berinisial FM alias MJ itu bunuh diri dengan cara live di akun Instagram miliknya.
Kanit Reskrim Polsek Kebayoran Lama AKP Suwarno mengatakan, korban ditemukan tewas gantung diri oleh saudaranya.
“Karena dicek sama saudaranya di kamarnya nggak ada. Terus ternyata dia gantung diri di kamar mandi,” ungkap Suwarno kepada wartawan, Selasa 16 April 2024.
Suwarno mengatakan korban tewas gantung diri menggunakan handuk di kamar mandi
Berdasarkan penyelidikan, korban sempat cekcok dengan pacarnya dan tewas gantung diri keesokan harinya.
“Awalnya cekcok di rumah pacarnya, terus sempat didatangi sama pacarnya. Karena mungkin dibenturin kepalanya dicek sama pacarnya,” kata Suwarno.
Polisi belum mengidentifikasi ada pidana dalam kasus tersebut. Sementara korban sudah dibawa ke RS Fatmawati.
Sementara, korban menggunakan ponselnya saat live Instagram dan bunuh diri dan ponsel korban ada di lokasi kejadian.
“Posisinya (ponsel) hidup tapi nggak bisa dibuka,” pungkasnya.***
Catatan redaksi Konteks.co.id:
Jangan sekali-kali remehkan depresi. Jika membutuhkan bantuan krisis kejiwaan atau tindak pencegahan bunuh diri silakan menghubungi:
Dinas Kesehatan Jakarta menyediakan psikolog GRATIS bagi warga yang ingin melakukan konsultasi kesehatan jiwa.
Terdapat 23 lokasi konsultasi gratis di 23 Puskesmas di Jakarta dengan BPJS.
Lalu, bisa juga konsultasi online melalui laman https://sahabatjiwa-dinkes.jakarta.go.id.
Bisa juga menjadwalkan konsultasi lanjutan dengan psikolog di Puskesmas apabila perlu.
Anda yang membutuhkan layanan konsultasi kejiwaan juga dapat menghubungi:
– Yayasan Pulih: (021) 78842580.
– Hotline Kesehatan Jiwa Kementerian Kesehatan: (021) 500454
– LSM Jangan Bunuh Diri: (021) 9696 9293.
Simak breaking news dan berita pilihan Konteks langsung dari ponselmu. Konteks.co.id WhatsApp Channel
Baca berita pilihan konteks.co.id lainnya di:
"Google News"