KONTEKS.CO.ID – Infinix Note 40S resmi melaju di Indonesia. Unit bakal tersedia melalui platform online dan offline mulai besok, Selasa 23 Juli 2024.
Perangkat hadir dengan adaptasi fitur dari seri Note 40 lainnya. Infinix Note 40S datang dengan tiga spesifikasi menggoda.
Masing-masing adalag layar 3D-Curved 120Hz dengan sudut lengkung 55o AMOLED yang terlengkapi Corning Gorilla Glass. Lalu teknologi All-Round FastCharge2.0 plus 20W Wireless MagCharge, sekaligus fitur audio Dual Speakers with Sound By JBL.
Handphone ini bisa kalian dapatkan dengan harga spesial Rp2.899.000 dari harga resmi Rp3.099.000 pada sesi flash sale, eksklusif di Shop (Tiktok Shop) dan Tokopedia.
“Note 40 Series yang terus mendapatkan penerimaan positif mendorong kami menghadirkan portofolio varian yang semakin ekstensif,” beber Sergio Ticoalu sebagai Head of Marketing Infinix Indonesia, Senin 22 Juli 2024.
Ia menambahkan, Note 40S menjadi varian baru yang menggabungkan keunggulan desain dengan layar sinematik 3D Curve antigores. Tertambah dengan performa mumpuni untuk kebutuhan entertainment.
“Tentunya, dengan variasi harga yang semakin mengakomodasi pengguna untuk merasakan pengalaman NOTE 40 Series.” katanya. ***
Simak breaking news dan berita pilihan Konteks langsung dari ponselmu. Konteks.co.id WhatsApp Channel
Baca berita pilihan konteks.co.id lainnya di:
"Google News"