KONTEKS.CO.ID – Berhubungan intim merupakan salah satu hadas besar yang tentunya berbanding terbalik dengan hadas kecil.
Hadas kecil cara mensucikannya yaitu hanya dengan wudhu, sedangkan untuk hadas besar cara mensucikannya yaitu wajib dengan melakukan mandi wajib.
Mandi besar merupakan sebuah cara untuk membersihkan dan menyucikan diri dari najis yang menempel di tubuh setelah melakukan berhubungan intim atau hadas besar.
Nah, sebelum melakukan mandi wajib untuk pasangan suami istri dianjurkan dengan membaca niat agar sah dan mandi wajibnya tidak dianggap seperti mandi biasa.
Berikut niat mandi wajib:
Bismillahirahmanirahmim nawaitulghusla lirafilhadatsil akbari minaljanabati fardlonlillahitaala.
Artinya: Dengan menyebut nama Allah saya berniat mandi untuk menghilangkan hadas besar dari junub, fardlu karena Allah SWT.
Simak breaking news dan berita pilihan Konteks langsung dari ponselmu. Konteks.co.id WhatsApp Channel
Baca berita pilihan konteks.co.id lainnya di:
"Google News"