KONTEKS.CO.ID — Negosiasi merupakan suatu bentuk interaksi sosial yang dilakukan untuk mencapai suatu kesepakatan bersama.
Negosiasi dapat dilakukan antara dua pihak atau lebih dengan kepentingan yang saling bertentangan dan berkehendak untuk memecahkan masalah.
Pada umumnya negosiasi melibatkan pihak ketiga yang disebut dengan negosiator. Negosiator memiliki peran sebagai penengah bagi pihak yang melakukan negosiasi.
Dalam menjalankan negosiasi terdapat beberapa syarat diantaranya yaitu, dilakukan jika pihak terkait tidak menemukan kecocokan dan dilakukan dengan minimal dua orang atau lebih.
Tujuan dari negosiasi yaitu untuk mencapai kesepakatan bersama, mengatasi adanya suatu perbedaan untuk mendapatkan sesuatu dari pihak lain, dan mengurangi perbedaan konflik setiap pihak.
Manfaat dari negisasi yaitu terciptanya kerja sama antar pihak, timbulnya rasa pengertian antar pihak, dan terciptanya kesepakatan yang dapat menguntungkan semua pihak.
Simak breaking news dan berita pilihan Konteks langsung dari ponselmu. Konteks.co.id WhatsApp Channel
Baca berita pilihan konteks.co.id lainnya di:
"Google News"