KONTEKS.CO.ID – Bagaimana cara membayar paket darurat kartu Tri?
Biasanya saat kamu menggunakan paket darurat Tri, paket tersebut akan dibayar secara otomatis ketika melakukan isi ulang pulsa, baik secara sekaligus ataupun beberapa kali pengisian ulang.
Besaran potongan pulsa akan disesuaikan dengan besarnya pinjaman Paket Darurat Tri. Nantinya apabila pulsa masih terpotong dan menyisakan Rp500, maka kamu masih memiliki tunggakan pinjaman.
Kamu pun dapat mengisi pulsa lagi hingga tidak lagi terpotong secara otomatis.
Dengan begitu berarti hutang Paket Darurat Tri yang dilakukan akan terbayar dengan lunas.
Jadi tidak ada menu khusus yang perlu diakses, kamu dapat secara langsung membayar Paket Darurat karena pihak Tri dengan hanya mengisi pulsa karena akan secara otomatis memotongnya. ***
Simak breaking news dan berita pilihan Konteks langsung dari ponselmu. Konteks.co.id WhatsApp Channel
Baca berita pilihan konteks.co.id lainnya di:
"Google News"