KONTEKS.CO.ID – Hasil Inter Milan Vs Benfica pada leg 2 perempat final Liga Champions telah diketahui dan untuk kronologi selengkapnya ada di artikel ini.
Hasil Inter Milan Vs Benfica, merupakan hasil pertandingan sepak bola leg 2 perempat final Liga Champions 2022-2023 yang berlangsung dari Milan, Italia, pada Kamis, 20 April 2023 jelang pagi WIB.
Jelang laga
As Aguias – julukan Benfica – akan berusaha untuk pulih dari defisit leg pertama dalam pertandingan leg kedua babak perempat final Liga Champions kontra tuan rumah Inter Milan, ketika mereka melakukan perjalanan ke Stadion Giuseppe Meazza (San Siro), Milan, Italia.
Pada leg pertama di Estadio do Sport Lisboa e Benfica (da Luz) pekan lalu, Inter menang 2-0.
Nicolo Barella mencetak gol pertama untuk Nerazzurri – julukan Inter Milan – pada menit ke-51. Romelu Lukaku juga berhasil mencetak gol.
Jalannya pertandingan
Nicolo Barella kembali jadi musuh Benfica. Saat pertandingan leg kedua baru memasuki menit 14, tembakan kaki kirinya di kotak penalti As Aguias tak bisa dihalau Odisseas Vlachodimos. Keunggulan agregat Inter bertambah jadi 3-0.
Benfica menolak menyerah begitu saja. Akhirnya mereka mampu menjebol gawang Inter pada menit ke-38 lewat tandukan Fredrik Aursnes setelah mengonversi umpan silang Rafa. Skor 1-1 (Inter unggul agregat 3-1) mengiringi kedua kubu turun minum.
Itu setelah Lautaro Martinez merestorasi keunggulan Inter jadi 2-1 atas Benfica di menit 65 yang membuat Nerazzurri unggul agregat 4-1.
Di menit 78, Joaquin Correa yang baru masuk dari bangku cadangan, menambah derita Benfica dengan gol tendangan placing-nya untuk skor 3-1 di leg 2 setelah memaksimalkan asis Dimarco, guna membawa Inter unggul agregat 5-1.
Benfica nyaris memperkecil ketinggalan pada menit 83 kala tembakan kaki kiri David Neres tak dapat dihalau Andre Onana dan menghantam mistar gawang Inter.
Akhirnya Benfica memperkecil ketinggalan jadi 2-3 (agregat 2-5) di menit 86 melalui sundulan Antonio Silva dalam sebuah skema tendangan bebas.
Benfica menyeimbangkan kedudukan jadi 3-3 (agregat 3-5) di menit akhir injury time babak kedua via sepakan Petar Musa saat David Neres mendapat kartu kuning kedua dengan tim tamu mengakhiri laga dengan 10 pemain.***
Simak breaking news dan berita pilihan Konteks langsung dari ponselmu. Konteks.co.id WhatsApp Channel
Baca berita pilihan konteks.co.id lainnya di:
"Google News"