KONTEKS.CO.ID – Prediksi skor Bristol City Vs Manchester City dalam jadwal babak kelima Piala FA malam ini dan link live streamingnya bisa disimak di sini.
Prediksi skor Bristol City Vs Manchester City merupakan prediksi skor pertandingan sepak bola Piala FA 2022-2023 babak kelima, yang akan berlangsung dari Ashton Gate, Bristol, Inggris, pada Rabu, 1 Maret 2023, mulai pukul 03.00 WIB.
The Robins – julukan Bristol City – tiba di laga ini dengan menyingkirkan West Bromwich Albion 3-0 di babak keempat. Sedangkan Manchester City mendepak Arsenal 1-0.
Di Divisi Championship (kasta kedua Liga Inggris), Bristol City mungkin tak bisa naik ke Liga Premier Inggris (EPL/kasta teratas Liga Inggris) akhir musim ini, namun anak asuh Nigel Pearson sedang dalam jalur tidak terkalahkan di lima pertandingan terakhir (3 menang, 2 imbang).
Bristol City bahkan tak terkalahkan dalam 12 laga terakhirnya di semua kompetisi (6 menang, 6 imbang). Mereka selalu mencetak minimal satu gol dalam empat laga terakhirnya di berbagai ajang.
Sedangkan The Citizens – julukan Manchester City – sedang bersaing sengit dengan Arsenal di pacuan juara Liga Inggris.
Tim besutan Pep Guardiola juga sedang tampil oke dengan rapor tidak terkalahkan pada lima pertandingan teraktual di berbagai kompetisi (3 menang, 2 imbang).
Manchester City memenangi 6 dari 9 laga terakhirnya di semua kompetisi (M6 S2 K1). Namun mereka selalu gagal clean sheet dalam enam laga terakhirnya di semua kompetisi.
Untuk rapor pertemuan, Manchester City selalu menang dalam tiga laga terakhirnya melawan Bristol City di berbagai ajang. Tapi Man City selalu gagal clean sheet dalam periode itu.
Kabar tim
Awal bulan ini, dipastikan bahwa bek Rob Atkinson akan melewatkan sisa musim karena cedera ligamen, dan dia adalah pemain Bristol City kedua yang mengalami nasib itu musim ini setelah Ayman Benarous.
Baca berita pilihan konteks.co.id lainnya di "Google News"