KONTEKS.CO.ID – Buah Ciplukan ternyata memiliki manfaat untuk kesehatan dan jarang diketahui orang banyak orang. Buah dari tanaman liar yang telah lama ada ini kerap diabakan.
Tapi siapa sangka, buah dari tanaman liar yang tumbuh begitu saja di kebun, semak-semak atau hutan, yang dalam bahasa Inggris bernama morel berry, setidaknya memiliki enam manfaat yang sudah diketahui oleh orang-orang di desa.
Memiliki nama beragam, mulai dari ceplukan, Cecenet atau Cecendet, Nyurnyuran, dan Kopok-kopokan, buah ciplukan ini memiliki kandungan vitamin c, asam sitrus, fisalin, zat gula, tanin, kemudian kriptoxantin, asam malat, dan alkaloid.
Tidak hanya buahnya saja, batang dan akar dari pohon ciplukan mengandung flavonoid dan saponin . Kemudian daunnya mengandung polifenol dan asam klorogenat.
Sementara biji dari buah ciplukan mengandung asam elaidik. Kemudian deretan zat dan senyawa dari kandungan ciplukan tersebut membuat tanaman ini dipercaya dapat mengatasi berbagai gangguan kesehatan.
Berikut 6 manfaat buah ciplukan bagi kesehatan tubuh:
- Tekanan Darah Tinggi dan Diabetes
Bila kamu mengalami hipertensi, lima gram buah ciplukan yang sudah mulai mengering dapat direbus dengan air secukupnya. Direbus selama 10-15 menit sambil terus diaduk.Â
Setelah itu, air rebusan kemudian disaring dan tunggu sampai dingin. Air dari rebusan yang sudah disaring ini dapat diminum dua kali sehari. Tapi harus diperhatikan, air rebusan buah ini tidak bisa diminum bila sudah lebih dari 24 jam. Karena kondisinya sudah rusak. Â
- Mengatasi Bisul
Bila kamu ingin mengatasi bisul, cara termudah adalah dengan memanfaatkan daun dari buah ciplukan. Kamu bisa mengambil satu genggam daun ciplukan, satu sendok teh adas pulasari, satu lembar daun sirih, dan sedikit garam.Â
Campurkan semua bahan dan remas-remas sampai lembut. Baru oleskan ke sekitar bisul. Ini akan mengatasi nyeri pada bisul.
- Luka Terbuka
Bila kamu memiliki luka terbuka yang tidak kunjung sembuh atau menjadi borok, kamu dapat memanfaatkan daun ciplukan. Tambahkan dua sendok air kapur sirih, setelah ditumbuk kemudian ditemplkan pada bagian yang sakit.
- Gusi Berdarah
Bila kamu mudah mengalami gusi berdarah, kamu juga dapat menfaatkan buah ciplukan ini. Caranya juga sangat mudah, hanya dengan memakan buah ini setiap hari. Setidaknya kamu dapat memakan 10 – 15 buah ciplukan setiap hari.
- Batu Ginjar
Berdasarkan dari website trubus, kandungan antibakteri dari buah ciplukan dapat meluruhkan endapan kalsium pada ginjar.
Sebanyak 10 gram buah ciplukan yang telah mengering bisa dicampul dengan 15 gram bawang dayak kering, 15 gram meniran kering, 15 gram kumis kucing kering, 30 gram kejibeling kering, dan 10 gram daun sendok kering.Â
Campurkan seluruh bahan tersebut dalam lima gelas air, dan tunggu sebentar sampai air rebusan susut menjadi tiga gelas. Saring, lalu minum tiga kali sehari. Namun begitu, kamu tetap harus berkonsultasi dengan dokter.
Kini Harganya Mahal
Siapa sangka, kini buah ciplukan sudah naik kasta. Buah ciplukan yang dulu tak memiliki nilai jual kini menjadi salah satu buah yang dibanderol dengan harga mahal.
Nilai jual tinggi ciplukan karena buah ini ternyata memiliki banyak manfaat untuk kesehatan. Dikutip dari goodnewsfromindonesia, ciplukan termasuk dalam tanaman obat nusantara.
Buah ciplukan juga dipercaya memiliki manfaat untuk menurunkan risiko kanker, diabetes, mengobati epilepsi dan menjaga kesehatan mulut serta tenggorokan.
Dengan beragam manfaat yang bisa didapat pada pohon ciplukan, tak heran jika harga jual buah ciplukan sangat tinggi. Buah ciplukan juga termasuk dalam kategori superfoods.
Harga buah ciplukan segar biasanya dijual Rp100-200 ribu per kilogram. Sementara untuk buah ciplukan kering dijual Rp50-100 ribu per kilogram.
Meski harga jual buah ciplukan cukup tinggi, sayangnya buah ini masih belum dibudidayakan secara maksimal.***
Simak breaking news dan berita pilihan Konteks langsung dari ponselmu. Konteks.co.id WhatsApp Channel
Baca berita pilihan konteks.co.id lainnya di:
"Google News"