KONTEKS.CO.ID – Kudis adalah infeksi tungau Sarcoptes scabiei yang terjadi pada kulit hingga menyebabkan efek rasa gatal. Timbulnya rasa gatal dan keinginan menggaruk bisa jadi lebih parah saat malam hari.
Penyakit ini sangat mudah menular dan menyebar dengan cepat, terlebih jika pengidap melakukan kontak fisik dengan orang lain. Meski begitu, pengidap dapat mengobati kudis dengan mudah untuk membunuh tungau serta telurnya pada kulit.
Umumnya, gejala yang muncul saat seseorang mengalami kudis, seperti mengalami ruam dan rasa gatal yang parah terutama di malam hari. Rasa gatal yang memburuk di malam hari karena saat itu adalah momen tungau kudis menaruh telurnya ke dalam kulit.
Gatal sering terjadi di sela-sela jari, ketiak, selangkangan, dan daerah lipatan lainnya. Bahkan parahnya terkadang terdapat sisik atau lecet pada kulit akibat garukan hingga menimbulkan luka.
Penyebab Kudis
Seperti yang sudah disinggung sebelumnya, penyebab kudis adalah invasi tungau jenis S. scabiei pada kulit. Biasanya tungau ini bersembunyi di seprai, gorden, bantal, atau pakaian orang yang terinfeksi.
Saat menempel di permukaan kulit, larva tersebut akan melakukan reproduksi lalu bersembunyi di bawah kulit. Di sana tungau akan membuat terowongan sebagai tempat penyimpanan telur.
Saat telur telah menetas, hewan tersebut kembali muncul ke permukaan kulit dan menyebar ke area kulit lainnya, bahkan pindah ke orang lain.
Beberapa hal yang dapat meningkatkan risiko terinfeksi kudis yaitu adanya kontak fisik dengan seseorang yang mengidap penyakit ini. Apalagi jika seseorang sedang mengalami daya tahan tubuh yang lemah.
Selain itu seseorang yang hidup berkelompok, seperti pesantren, penjara, atau berkeluarga juga rentan terhadap penularan penyakit ini.
Langkah pencegahan terjadinya penularan tentu dengan rutin membersihkan tempat tidur dan tidak berbagi pakaian dengan sesama teman.***
Simak breaking news dan berita pilihan Konteks langsung dari ponselmu. Konteks.co.id WhatsApp Channel
Baca berita pilihan konteks.co.id lainnya di:
"Google News"