KONTEKS.CO.ID — Open house atau biasa terkenal dengan sebutan halal bihalal atau gelar griya dalam Bahasa Indonesia.
Merupakan sebuah tradisi masyarakat Indonesia untuk menyambut tamu yang datang berkunjung ke rumah pada saat perayaan Lebaran atau ketika mengadakan syukuran.
Namun, pengertian open house ini ternyata cukup berbeda di negara-negara Barat seperti Amerika, Kanada, dan Inggris.
Di sana open house lebih merujuk pada kegiatan sebuah institusi untuk memperlihatkan isi bangunan kepada masyarakat umum.
Salah satu hal yang harus tuan rumah persiapkan dalam mengadakan open house Lebaran adalah makanan dan minuman khas.
Ketika menyambut tamu, tuan rumah akan mempersiapkan berbagai hidangan sebagai bentuk apresiasi atas waktu yang telah para tamu luangkan.
Tuan rumah bisa membuat sendiri ataupun membeli hidangan khas dari daerahnya melalui restoran atau toko online di sekitar. Penting juga untuk menyediakan penutup makanan agar kebersihannya tetap terjaga.
Selain itu, kebersihan rumah juga menjadi aspek penting dalam persiapan open house Lebaran. Tidak ada tamu yang ingin berkunjung ke rumah yang berantakan, oleh karena itu baiknya untuk membersihkan rumah beberapa hari sebelum acara.
Anda juga bisa memberikan sentuhan dekorasi khas Idul Fitri atau menambahkan aroma terapi untuk memberikan suasana baru yang menyenangkan bagi para tamu.
Tradisi membawa buah tangan bagi tuan rumah juga menjadi hal yang umum dalam budaya Indonesia saat berkunjung ke rumah keluarga atau kerabat pada saat Lebaran.
Oleh karena itu, sebagai tuan rumah, jangan lupa menyiapkan buah tangan sebagai ucapan terima kasih dan momen berbagi kepada para tamu yang datang. Buah tangan bisa berupa makanan atau parsel kecil yang dibungkus menarik.
Tradisi open house Lebaran atau halal bihalal memiliki makna yang dalam dalam budaya Indonesia. Selain sebagai ajang silaturahmi, juga sebagai bentuk apresiasi dan ucapan terima kasih kepada para tamu yang datang berkunjung.
Persiapan yang matang akan membuat acara open house menjadi lebih berkesan dan meninggalkan kenangan indah bagi para tamu.***
Simak breaking news dan berita pilihan Konteks langsung dari ponselmu. Konteks.co.id WhatsApp Channel
Baca berita pilihan konteks.co.id lainnya di:
"Google News"