KONTEKS.CO.ID – Lumpia tahu merupakan salah satu camilan yang nikmat untuk keluarga.
Lumpia tahu adalah makanan ringan khas Indonesia yang terbuat dari kulit lumpia yang digoreng.
Camilan khas Indonesia satu ini diolah dengan cara digoreng, menghadirkan rasa yang gurih dan nikmat.
Lumpia tahu membutuhkan bahan-bahan simpel seperti tahu putih, daun bawang, tepung bumbu, kulit lumpia siap pakai.
Kamu dapat menyajikan lumpia tahu dengan tambahan saus sambal atau cabai rawit hijau.
Selain itu, lumpia tahu ini dapat kamu jadikan alternatif makanan siang atau sarapan yang praktis dan mengenyangkan.
Resep Lumpia Tahu
Bahan
- tahu putih 300 gr (hancurkan)
- daun bawang 2 batang , iris halus
- tepung bumbu instan 3 sdm
- kulit lumpia siap pakai secukupnya
- minyak goreng
Adonan Perekat
- air 1½ sdm
- tepung bumbu instan 1 sdm
Cara Membuat
- Campurkan tahu yang sudah dihancurkan dengan daun bawang dan tepung bumbu instan. Aduk hingga rata.
- Ambil kulit lumpia, letakkan adonan tahu. Lipat dan gulung seperti biasa.
- Rekatkan dengan menggunakan adonan perekat. Ulangi hingga adonan habis.
- Panaskan minyak dan goreng lumpia hingga berwarna coklat keemasan.
- Angkat dan tiriskan.
Lumpia tahu adalah makanan yang sehat dan mengandung protein tinggi dari tahu.
Dengan resep yang mudah dan bahan-bahan yang sederhana ini, siapa pun bisa mencoba membuat lumpia tahu di rumah. Kamu dapat menikmati kelezatannya bersama keluarga dan teman-teman.***
Simak breaking news dan berita pilihan Konteks langsung dari ponselmu. Konteks.co.id WhatsApp Channel
Baca berita pilihan konteks.co.id lainnya di:
"Google News"