KONTEKS.CO.ID – Belakangan ini, kasus kopi sianida dengan korban Mirna Salihin kembali menjadi perbincangan. Terutama setelah diangkat dalam film dokumenter “Ice Cold: Murder, Coffee and Jessica Wongso” yang tersedia di Netflix.
Kasus dengan terpidana Jessica Wongso ini telah menyulut sejumlah protes, termasuk dari Edi Darmawan, ayah mendiang Mirna Salihin. Dia mengkritik Netflix dan pihak yang memproduksi film dokumenter tersebut.
Namun, dalam kasus Jessica Wongso dan Mirna Salihin ini, muncul pula sosok Rob Sixsmith yang disebut-sebut oleh Edi Darmawan. Lalu, siapakah sebenarnya Rob Sixsmith? Mari kita simak lebih lanjut.
1. Rob Sixsmith adalah Sutradara “Ice Cold: Murder, Coffee, and Jessica Wongso”
Rob Sixsmith adalah sosok di balik layar sebagai sutradara film dokumenter “Ice Cold: Murder, Coffee, and Jessica Wongso” yang dirilis pada tahun 2023.
Berdasarkan profil LinkedIn pribadinya, Rob memulai kariernya sebagai seorang jurnalis dan bahkan pernah bekerja di Timur Tengah.
Rob Sixsmith telah berkolaborasi dengan platform-platform ternama seperti Netflix, Discovery Channel, Smithsonian, dan Curiosity.
Ia juga dikenal di dunia dokumenter investigatif dan telah meraih beberapa penghargaan atas karyanya.
2. Karya-Karya Terkenal Rob Sixsmith
Sebelum terlibat dalam dokumenter yang mengangkat kasus kopi sianida, Rob Sixsmith telah menciptakan berbagai karya berpengaruh. Banyak dari karyanya yang meraih popularitas setelah tayang di Netflix.
Salah satu proyeknya adalah docuseries berjudul “The Raincoat Killer: Chasing a Predator in Korea,” yang membahas kasus seorang pembunuh terkenal di Korea Selatan.
Selain itu, Rob juga terlibat dalam produksi “Lift the Ice” dan “Bear Grylls: Survival School,” yang juga mendapatkan perhatian luas dari netizen.
3. Tentang Kontroversi dengan Edi Darmawan
Nama Rob Sixsmith mencuat dalam berita setelah sering disebut oleh Edi Darmawan dalam acara talk show dengan Karni Ilyas. Menurut Edi, sang sutradara sudah tidak dapat dihubungi lagi.
“Jangan didengerin Netflix itu, karena saya udah ceritain kejahatan dia kan. Namanya Rob Sixsmith. Jahat bener itu. Sekarang WhatsApp-nya, handphone-nya, mati semua,” ungkap Edi.
Edi Darmawan juga menegaskan bahwa Sandy, saudara kembar Mirna Salihin, akan menuntut sutradara tersebut.
Kasus kopi sianida ini membagi pendapat netizen menjadi dua kubu, dengan banyak yang menuntut agar kasus pembunuhan Mirna Salihin diinvestigasi ulang.
Kisah kontroversial ini terus memantik diskusi publik tentang kebenaran kasus kopi sianida dan peran media dalam mengangkatnya kembali.
Masyarakat berpikir dan berdebat, apakah ada fakta-fakta baru yang perlu diungkap, atau apakah ini hanya menjadi sisi lain dari cerita yang sudah dikenal luas.***
Simak breaking news dan berita pilihan Konteks langsung dari ponselmu. Konteks.co.id WhatsApp Channel
Baca berita pilihan konteks.co.id lainnya di:
"Google News"