KONTEKS.CO.ID – Apa itu arti kode 4646? 4646 adalah salah satu kode dalam bahasa gaul yang sering digunakan dalam berbagai media sosial.
Apa Itu 4646
4646 ini adalah patnam patnam, jika dibalik menjadi kata mantap mantap.
Nomor ini pertama kali viral dan booming tepatnya pada tahun 2020. Hingga saat ini kode tersebut pun menjadi salah satu Bahasa gaul yang kekinian.
Jadi, arti dari angka ini dapat dibaca dari kanan atau terbalik. Sehingga, saat dibaca dari kanan atau terbalik menjadi kata mantap mantap.
Apa arti kata mantap-mantap? Kata mantap-mantap ini berkaitan dengan sesuatu yang Aduhai dan Wow.
Arti kata dari istilah mantap mantap ini sendiri dalam bahasa gaul merupakan kata yang berkonotasi terhadap sesuatu yang terlihat aduhai serta wow.
Misalnya, jika terdapat seseorang yang memposting sesuatu yang sangat aduhai, pasti kata mantap mantap akan muncul di dalam kolom komentar.
Konotasi Negatif
Perlu diketahui juga, kode ini juga sering diartikan sebagai konotasi yang negatif.
Nomor 4646 jika dibaca secara normal menjadi patnam-patnam. Namun, ketika kode tersebut dibacanya jadi dibalik menjadi mantap-mantap.
Mantap-mantap sendiri memiliki arti yang negatif yaitu berhubungan intim.
Simak breaking news dan berita pilihan Konteks langsung dari ponselmu. Konteks.co.id WhatsApp Channel
Baca berita pilihan konteks.co.id lainnya di:
"Google News"