KONTEKS.CO.ID – Kota Bandung merupakan salah satu kota yang terletak di dataran tinggi sehingga banyak memiliki deretan pegunungan dan perbukitan yang memukau. Tak hanya itu, dengan kelebihan tersebut, Anda dapat menimati keindahan matahari terbit dari ketinggian.
Spot Terbaik Menikmati Sunrise di Kota Bandung
1. Bukit Moko
Bukit Moko terkenal sebagai tempat untuk menikmati lampu kota Bandung di malam hari. Selain itu pengunjung dapat bermalam dengan mendirikan tenda dan menyaksikan sunrise dari ketinggian.
Dengan ketinggian 1.500 meter di atas permukaan laut, Bukit Moko memiliki udara sangat sejuk. Selain menikmati sunrise, pengunjung dapat melakukan trekking di hutan pinus dan berkemah di area camping.
Bukit Moko buka 24 jam, dengan biaya masuk sebesar Rp. 15.000 per orang.
2. Ranca Upas
Ranca Upas atau Kampung Cai Ranca Upas, merupakan tempat perkemahan di kawasan Ciwidey Kabupaten Bandung. Dengan jarak sekitar 50 kilometer dari pusat kota Bandung, Ranca Upas menyajikan pengalaman sunrise yang yang eksotis dengan latar belakang perbukitan.
Selain berkemah, pengunjung dapat mengunjungi penangkaran rusa, beraktivitas ATV dan berenang. Tarif masuk bervariasi, dengan harga Rp. 30.000 untuk wisatawan lokal dan Rp. 55.000 untuk wisatawan mancanegara.
3. Tebing Keraton
Terletak di Taman Hutan Raya Ir. H. Djuanda, Tebing Keraton menawarkan pemandangan Gunung Tangkuban Perahu dari ketinggian 1.200 meter di atas permukaan laut. Pengunjung dapat mencapai puncak Tebing Keraton dengan trekking selama 15-30 menit melalui hutan pinus yang hijau.
Tempat ini buka setiap hari dari jam 8 pagi hingga pukul 4 sore, dengan harga tiket masuk Rp17.000 untuk wisatawan lokal dan Rp76.000 untuk wisatawan mancanegara.
4. Spot Sunrise Cukul
Terletak di Pangalengan, Kabupaten Bandung, Spot Sunrise Cukul menawarkan panorama sunrise di ketinggian 1.600 meter di atas permukaan laut.
Selain panorama matahari terbit, pengunjung dapat menikmati spot-spot foto Instagramable seperti menara pandang dan rumah pohon. Spot ini buka setiap hari, dengan harga tiket masuk Rp10.000.
5. Situ Cileunca
Situ Cileunca, terkenal dengan perkebunan teh dan udara sejuk yang menyegrakan. Pengunjung dapat menikmati keindahan matahari terbit yang menenangkan. Kawasan ini buka 24 jam sepanjang hari.
6. Puncak Mega Gunung Puntang
Destinasi ini memiliki ketinggian 2.343 meter di atas permukaan laut. Untuk menikmati sunrise di sini, pengunjung perlu usaha lebih untuk sampai ke puncaknya. Pemandangan hijau kota Bandung dapat Anda nimati dari puncak gunung, dengan tambahan panorama sunrise yang menyinari seluruh kota Bandung.***
Simak breaking news dan berita pilihan Konteks langsung dari ponselmu. Konteks.co.id WhatsApp Channel
Baca berita pilihan konteks.co.id lainnya di:
"Google News"