KONTEKS.CO.ID – Ramadhan merupakan salah bulan suci umat Islam di seluruh dunia. Berikut ini beberapa tradisi unik Ramadhan di Eropa.
Beberapa negara terutama negara yang mayoritas beragama Islam menyambut bulan suci ini dengan berbagai tradisi unik.
Tak hanya itu, meskipun minoritas, komunitas Muslim di negara-negara Eropa juga memelihara tradisi-tradisi unik yang menjadi bagian tak terpisahkan dari perayaan Ramadhan mereka.
Tradisi Unik Ramadhan di Eropa
1. Bosnia dan Herzegovina
Bosnia dan Herzegovina, negara multireligius di Semenanjung Balkan, memiliki tradisi menarik saat Ramadhan.
Salah satunya adalah pendakian bukit menjelang berbuka puasa. Di puncak bukit, umat Islam beristirahat sejenak dan menyantap lepina, sejenis roti pipih, sebagai bagian dari buka puasa mereka.
Selain itu, mereka menandai waktu berbuka dengan menembakkan meriam kuno dari gedung Yellow Bastion, menciptakan momen berbagi dengan warga setempat.
2. Albania
Di Albania, anggota komunitas Muslim Roma memiliki cara unik dalam perayaan Ramadhan.
Mereka mengumumkan awal dan akhir puasa dengan menabuh drum Lodra sambil memainkan musik tradisional sebelum berbuka puasa.
Tradisi ini, yang sudah berlangsung selama berabad-abad, sejak jaman kekhalofahan ustmani
3. Irlandia
Irlandia terkenal dengan durasi berpuasanya yang panjang, bahkan bisa mencapai 20 jam.
Meskipun demikian, komunitas Muslim di sana tetap menjalankan ibadah dengan semangat.
Pusat kegiatan selama Ramadhan, seperti berbuka puasa dan salat tarawih, berpusat di Islamic Center di Clonskeagh.
Meskipun tantangan waktu yang panjang, semangat dan kebersamaan tetap terasa kuat di antara umat Islam di Irlandia.
4. Belanda
Di Amsterdam, Belanda, bazaar Ramadan menjadi tradisi tahunan yang sangat dinanti-nantikan.
Meskipun awalnya dianggap ilegal, bazaar ini sekarang menjadi bagian resmi dari perayaan Ramadhan setelah dilegalkan pada tahun 2005.
Di sini, masyarakat dapat menemukan berbagai barang dan makanan khas Timur Tengah dan Indonesia, menciptakan suasana keragaman budaya yang meriah.
5. Tradisi Unik Ramadhan di Eropa: Jerman
Jerman, yang memiliki jumlah signifikan umat Islam, merayakan Ramadhan dengan tradisi berbuka puasa bersama di masjid.
Acara ini diadakan dengan menyediakan tempat untuk ratusan orang dan hidangan buka puasa yang lezat, seringkali disiapkan oleh koki yang ahli.
Ini menjadi momen penting untuk mempererat hubungan antar komunitas Muslim di Jerman.***
Simak breaking news dan berita pilihan Konteks langsung dari ponselmu. Konteks.co.id WhatsApp Channel
Baca berita pilihan konteks.co.id lainnya di:
"Google News"