KONTEKS.CO.ID – Hidung berdarah atau mimisan merupakan suatu kondisi di mana darah keluar dari hidung. Terkadang mimisan dianggap sebagai kondisi biasa yang sering dialami oleh banyak orang.
Namun apabila mimisan secara terus menerus bisa menandakan adanya beragam penyakit serius. Adanya cuaca ekstrim dan kebiasaan mengorek hidung dapat menyebabkan pembuluh darah halus yang terletak di dalam hidung pecah, sehingga menimbulkan pendarahan.
Adapun penyebab lain hidung berdarah yaitu:
1. Iritasi
Iritasi disebabkan oleh gejala rhinitis non alergi dan rhinitis. Rhinitis non alergi adalah iritasi yang disebabkan oleh hidung tersumbat dan bersin kronis. Sementara rhinitis merupakan iritasi dan pembengkakan selaput lendir pada hidung.
2. Dry Air
Dry Air atau udara kering dapat rasakan saat cuaca dingin dan pemanas yang ada di dalam ruangan memicu hidung kering, sehingga menyebabkan pembuluh darah halus pada hidung pecah. Sehingga perlu menjaga kelembapan hidung dengan menggunakan humidifier (alat pelembap udara).
3. Memiliki Penyakit Lain
Mimisan bisa disebabkan oleh adanya penyakit yang diderita oleh seseorang. Beberapa penyakit tersebut yaitu seperti tekanan darah tinggi, kekurangan kalsium, leukemia, penyakit radang, gangguan kekebalan tubuh, penyakit kelainan darah genetik.
Berikut beberapa cara mengatasi hidung berdarah dengan benar yaitu sebagai berikut:
1. Duduk Tegak dan Condong ke Depan
Saat mengalami hidung berdarah, sebaiknya duduk tegak dan condong ke depan. Sehingga darah tidak masuk ke tenggorokan. Apabila darah masuk ke tenggorokan dapat menimbulkan tersedak dan muntah. Selanjutnya cobalah untuk tetap tenang dan mengambil pernapasan dari dalam mulut.
2. Gunakan Dekongestan
Ketika mengalami hidung berdarah dapat menggunakan semprotan dekongestan, seperti Afrin untuk mengencangkan pembuluh darah di hidung dan meredakan peradangan pada hidung tersumbat. Semprotan dekongestan ini dapat berfungsi untuk menghentikan dan memperlambat pendarahan.
3. Mengompres dengan Es Batu
Selain kedua cara di atas, cara yang dapat dilakukan untuk mengatasi hidung berdarah yakni dengan menggunakan es batu untuk mengompres hidung. Hal ini dilakukan agar pembuluh darah pada hidung menjadi menyempit dan menghentikan pendarahan. Selain itu juga dapat menempelkan kompres es batu pada hidung dan pipi.***
Simak breaking news dan berita pilihan Konteks langsung dari ponselmu. Konteks.co.id WhatsApp Channel
Baca berita pilihan konteks.co.id lainnya di:
"Google News"