KONTEKS.CO.ID – Penelitian membuktikan bahwa ada beberapa jenis introvert yang perlu kalian ketahui. Introvert merupakan bentuk kepribadian yang cenderung menarik diri, pendiam, tenang, suka menyendiri, dan tidak tergesa-gesa atau berhati-hati. Tak hanya itu, seorang introvert juga lebih suka bekerja secara mandiri.
Pada tahun 2011, penelitian oleh psikolog Jennifer Grimes, Jonathan Cheek, dan Julie Norem membagi introvert berdasarkan tingkat kecenderungan introversion mereka, yaitu introvert sosial, berpikir introvert, introvert yang cemas, dan introvert yang tertahan dengan karakter masing-masing.
1. Introvert sosial
Ini adalah tipe di mana mereka lebih suka ketika berada di kelompok kecil dan suasana tenang daripada keramaian.
2. Berpikir introvert
Tipe kedua, mereka lebih senang melamun dan berkhayal. Mereka akan banyak menghabiskan lebih banyak waktu dalam pikiran sendiri dan cenderung memiliki imajinasi kreatif.
3. Introvert yang cemas
Mereka menghabiskan waktu sendiri bukan hanya karena menyukai hal tersebut, tetapi karena sering merasa canggung bila di sekitar orang.
4. Introvert yang tertahan
Introvert jenis ini tidak bisa membuat keputusan yang spontan. Mereka cenderung berpikir sebelum bertindak. Biasanya mereka membutuhkan waktu yang lebih lama dalam mengambil keputusan.
Pranala
Wiki Konteks Lainnya
- Apa Itu FWB, Aturan dan Bahayanya
- FWB dan Daftar Panjang Masalah Remaja Modern
- 7 Cara Keluar dari Hubungan Toxic
- Ciri-ciri Cinta Sejati Seorang Pria
Simak breaking news dan berita pilihan Konteks langsung dari ponselmu. Konteks.co.id WhatsApp Channel
Baca berita pilihan konteks.co.id lainnya di:
"Google News"