KONTEKS.CO.ID – Robot trading atau yang juga dikenal sebagai sistem otomatis trading adalah perangkat lunak yang dirancang untuk memfasilitasi perdagangan finansial.
Cara kerja robot trading ini adalah dengan mencari peluang dari open sell, open trade, dan buy di pasar perdagangan.
Robot akan menggerakkan algoritma berdasarkan sinyal pasar perdagangan. Selanjutnya akan muncul nilai perkiraan untuk membeli atau menjual.
Sistem ini update secara otomatis sehingga sangat memudahkan para penggunanya untuk melakukan trading.
Meskipun robot trading dapat membantu menghasilkan keuntungan dalam jangka pendek, alat ini juga mampu bekerja dalam jangka panjang.
Namun, pengguna harus siap dengan risiko yang ada jika terjadi pergerakan harga tiba-tiba. Risiko yang terjadi bisa menghasilkan keuntungan kecil atau bahkan terhapus.
Keuntungan
Robot trading memiliki beberapa keuntungan, antara lain:
- Sistem ini bisa melakukan beberapa instruksi kerja dalam satu waktu
- Update secara otomatis sehingga mempermudah pengguna melakukan analisis
- Proses berlangsung terus menerus tanpa henti
- Bebas dari pengaruh tersulutnya emosi seperti halnya bila manual.
Kerugian
Namun, robot trading juga memiliki beberapa kelemahan, antara lain:
- Biaya mahal, mau trading harus memiliki modal dulu
- Karena analogi robot yang bekerja secara linear maka alat ini tidak pas untuk kondisi pasar yang fluktuatif
- Perlu memiliki skill trading yang baik, bahkan alat ini cocok untuk pengguna yang sudah professional
- Penggunaan alat ini tidak diperbolehkan beberapa broker saham.
Robot Trading Terbaik
Walaupun tidak terdaftar di Otoritas Jasa Keuangan (OJK), saat ini ada beberapa rekomendasi robot trading terbaik yang jadi pilihan banyak orang.
Beberapa robot trading terbaik yang bisa menjadi pilihan, antara lain:
- Yellow Free: Robot ini lebih efektif tapi memiliki strategi yang sederhana. Konon bisa pengguna bisa meraih pendapatan yang stabil dengan menggunakan robot ini.
- ScalPro: Robot ini lebih fleksibel dan memiliki akurasi trading antara 70 hingga 80%. Robot ScalPro cocok Anda gunakan untuk kondisi jenis pasar apapun.
- Tops Scalper FV: Robot ini mampu mengelola keuntungan dan kerugian pengguna dengan cara Take-Profit, Stop-Loss, Trail-Stop, dan lainnya.
- GPS Forex Robot: Robot ini memiliki kelebihan dalam proses instalasi yang lebih simple sekaligus bisa bekerja empat kali lebih cepat dari versi sebelumnya.
- Correlates EA Free: Robot ini tersedia gratis dan bisa Anda gunakan di Meta Trader 4.
Namun, perlu Anda ingat bahwa meskipun robot trading dapat membantu memudahkan proses trading. Anda tetap harus memperhatikan keamanan dan keuntungan yang jelas dalam berinvestasi.
Semoga artikel ini bermanfaat bagi pembaca yang tertarik dengan investasi menggunakan robot trading.***
Simak breaking news dan berita pilihan Konteks langsung dari ponselmu. Konteks.co.id WhatsApp Channel
Baca berita pilihan konteks.co.id lainnya di:
"Google News"