KONTEKS.CO.ID – Jerawat merupakan masalah kulit yang dapat dialami oleh pria maupun wanita. Kehadiran jerawat dapat mempengaruhi penampilan mereka, dan beberapa orang kehilangan rasa percaya diri saat memiliki jerawat di kulit mereka.
Oleh karena itu, banyak orang melakukan berbagai upaya untuk menghindari masalah kulit yang satu ini. Seringnya konsumsi kacang tanah disinyalir menjadi pemicu munculnya jerawat.
Sebelum kita mengetahui hubungan antara kacang tanah dan jerawat, kita perlu mengetahui mengapa jerawat terjadi. Jerawat terjadi ketika pori-pori kulit tersumbat kotoran, sel kulit mati, debu, atau minyak dan terinfeksi bakteri. Akibatnya, kulit menjadi meradang dan timbullah jerawat.
Jerawat ditandai dengan munculnya bercak hitam atau putih yang mungkin disertai kemerahan. Masalah kulit ini dapat muncul di bagian kulit mana saja, namun lebih sering terjadi di wajah, dada, dahi, punggung, atau bahu.
Karena kandungan lemaknya yang tinggi pada kacang, sering dipercaya bahwa makan kacang menyebabkan jerawat. Padahal, lemak yang terdapat pada kacang-kacangan umumnya tergolong lemak baik.
Kandungan lemak pada kacang sangat tinggi, namun lemak tidak cepat menumpuk dan melapisi kulit serta dapat menyebabkan jerawat.
Alih-alih dijauhi, orang yang berjerawat justru dianjurkan untuk mengonsumsi kacang-kacangan karena bisa mengurangi risiko infeksi bakteri.***
Simak breaking news dan berita pilihan Konteks langsung dari ponselmu. Konteks.co.id WhatsApp Channel
Baca berita pilihan konteks.co.id lainnya di:
"Google News"