KONTEKS.CO.ID – Korban tabrakan pengendara motor Honda PCX yang tewas ditabrak sopir mobil Avanza di depan pintu masuk Tol Cakung-Kelapa Gading disebut tulang punggung keluarga.
Kanit Laka Satlantas Jakarta Timur Iptu Darwis Yunarta mengatakan, korban berinisial MBP (34) pengendara Honda PCX memiliki empat anak yang masih kecil.
Darwis pun menyampaikan belasungkawa atas meninggalnya korban akibat ditabrak mobil Avanza di depan pintu masuk Tol Cakung-Kelapa Gading itu.
“Saya turut berduka cita. Korban merupakan tulang punggung keluarga. Beliau berkeluarga dan saya tahu dari keluarganya bahwa anaknya masih kecil juga ada empat orang anak. Kita berjanji menjalankan sesuai prosedur,” kata Darwis kepada wartawan, dikutip Jumat, 16 Juni 2023.
Berdasarkan hasil pemeriksaan sementara, sopir Avanza berinisial OS (26) yang menabrak mobilnya ke arah MBP mengaku hanya ingin menghentikan kaburnya korban.
Kata OS, dia kesal dengan perlakuan korban yang mematahkan kaca spion sebelah kanan mobilnya.
“Dalam pengakuan yang kami dalami berkaitan dengan sengaja nabrak dia dengan spontan mengejar tujuannya untuk meminggirkan atau menghentikan motor,” kata Darwis.
Kepada polisi, OS mengaku tidak menyangka upaya menghentikan korban malah berakibat fatal.
Kata Darwis, mobil Avanza yang dikemudikan OS malah menabrak korban hingga terlindas dan mengalami luka berat pada sejumlah tubuh.
“Rupanya terjadi hal lain, sehingga sepeda motor justru tertabrak bemper depan, hilang kendali, berakibat jatuh dan terlindas oleh mobil dikemudikan saudara OS,” jelas Darwis.
Kronologi Tabrak Lari
Kecelakaan yang menyebabkan pengendara sepeda motor Honda PCX meninggal dunia itu terekam CCTV.
Kronologinya, kata Darwis, terjadi kejar-kejaran antara pelaku dan korban lantaran cek cok dan adu mulut.
Keduanya sempat bersenggolan kendaraan berjarak 500 meter dari lokasi kejadian.
“Pelaku dan korban sampai berhenti di depan Polsek Cakung dan korban sempat menendang kaca spion mobil hingga patah,” tutur Darwis.
Tak terima dengan perbuatan tersebut, OS mengejar MBP hingga kemudian disenggol secara sengaja hingga berujung terlindas.
“Dikejar sama pelaku, sampai depan pintu Tol Cakung-Kelapa Gading, baru itu korban tertabrak dari belakang hingga jatuh dan terlindas,” jelas Darwis.
Kekinian, pelaku tabrak lari itu telah menyerahkan diri ke Unit Laka Lantas Satuan Wilayah (Satwilantas) Polres Jakarta Timur, pada Rabu 14 Juni 2023 malam.
Berdasarkan rekaman CCTV, korban mengendarai sepeda motor Honda PCX dengan nomor polisi B 5595 KCH.
Sedangkan pelaku, sopir Toyota Avanza berwarna silver dengan nomor polisi B 2926 KFI.***
Simak breaking news dan berita pilihan Konteks langsung dari ponselmu. Konteks.co.id WhatsApp Channel
Baca berita pilihan konteks.co.id lainnya di:
"Google News"