KONTEKS.CO.ID – Pekan Olahraga Pelajar Nasional (POPNAS) 2023 telah usai. Kontingen DKI Jakarta berhasil menjadi juara umum.
Sebagai juara umum, DKI Jakarta berhasil meraih total 84 medali emas, 49 medali perak, dan 47 medali perunggu.
Perjuangan DKI Jakarta sebagai juara umum dalam ajang POPNAS XVI 2023 mulai tanggal 26 Agustus hingga 3 September 2023 di Sumatra Selatan bersama 33 provinsi lain dari seluruh Indonesia.
Prestasi cemerlang ini adalah buah dari kerja keras, dedikasi, dan semangat juang atlet, pelatih, serta seluruh tim pendukung Kontingen DKI Jakarta.
Mereka telah memberikan yang terbaik dan mengharumkan nama Kota Jakarta di panggung olahraga nasional.
“Kami sampaikan apresiasi setingi-tingginya kepada Kontingen DKI Jakarta dan seluruh pihak yang terlibat langsung di lapangan maupun di luar lapangan selama penyelenggaraan event POPNAS 2023 mulai tanggal 26 Agustus sampai dengan 4 September 2023 di Sumatera Selatan,” tulis akun @disporadkijkt pada Senin, 4 September 2023.
Pada POPNAS XVI tahun ini, lebih dari 10.737 peserta dari 34 provinsi di seluruh Indonesia berkumpul untuk bersaing dalam 22 cabang olahraga yang beragam.
Cabang olahraga POPNAS 2023 yakni atletik, angkat besi, balap sepeda, bola basket, voli indoor, bulutangkis, dayung, judo, karate, kempo.
Lalu, menembak, panahan, panjat tebing, pencak silat, renang, senam, sepak takraw, sepak bola, taekwondo, tenis, tinju, dan wushu. Total terdapat 335 nomor pertandingan yang menantang.
Provinsi Peraih Medali Terbanyak
Peringkat lima besar POPNAS 2023 dari Pulau Jawa. Yakni DKI Jakarta, Jawa Barat, Jawa Timur, Jawa Tengah, dan DI Yogyakarta.
Urutan kedua, Provinsi Jawa Barat dengan total 50 medali emas, 37 medali perak, dan 53 medali perunggu.
Kemudian disusul Jawa Timur dengan perolehan total 49 medali emas, 45 medali perak, dan 49 medali perunggu.
Pada urutan keempat adalah Jawa Tengah dengan total 39 medali emas, 35 medali perak, dan 36 medali perunggu.
D.I Yogyakarta pada urutan kelima memperoleh total 19 medali emas, 17 medali perak, dan 23 medali perunggu.
Sementara itu, Sumatra Selatan sebagai tuan rumah menduduki peringkat enam. Total raih 10 medali emas, 16 medali perak, dan 24 medali perunggu.***
Baca berita pilihan konteks.co.id lainnya di "Google News"