KONTEKS.CO.ID – Video mobil patroli polisi menerobos iring-iringan delegasi KTT ke-43 ASEAN viral di media sosial.
Belakangan diketahui, mobil polisi dalam video viral itu menerobos iring-iringan delegasi KTT ke-43 ASEAN dari Laos di Jalan Jenderal Sudirman ke Jalan MH Thamrin, Kamis 7 September 2023.
Dalam video viral itu, mobil patroli polisi itu nyaris menyerempet rangkaian delegasi negara Laos.
Polisi lain yang ada di lokasi langsung berteriak.
“Woi, polisi go***k! minggir!” teriaknya.
Direktur Lalu Lintas Polda Metro Jaya Kombes Latif Usman mengaku telah menegur mobil patroli polisi tersebut.
“Itu anggota, sudah saya tegur. Karena saya di tempat itu juga. Wong itu yang hentikan juga saya, yang negur juga saya,” kata Latif Usman, Jumat 8 September 2023.
Latif mengatakan, polisi yang menerobos itu adalah anggota Polantas Polda Metro Jaya.
Saat kejadian, polisi itu hendak berpindah pos karena mau mengejar pengamanan Presiden RI.
“Jadi, dia buru-buru,” ucap Latif.
Saat itu, lanjut Latif, polisi juga menghentikan satu mobil lainnya untuk mensterilkan jalur rombongan delegasi KTT ASEAN.
“Mobil dinas patroli ini memang sudah kita ingatkan untuk berhenti. Tapi dia memang buru-buru karena Presiden sudah berada di dekat Semanggi mau belok kiri. Sedangkan dia mengamankan di Bundaran Hotel Indonesia,” ujarnya.
Menurut Usman, tidak ada sanksi terhadap polisi tersebut dan hanya mendapat teguran.***
Simak breaking news dan berita pilihan Konteks langsung dari ponselmu. Konteks.co.id WhatsApp Channel
Baca berita pilihan konteks.co.id lainnya di:
"Google News"