KONTEKS.CO.ID – Cinta Mega, Anggota DPRD DKI Jakarta yang kepergok bermain judi online kembali dan dipecat PDIP kembali maju sebagai calon legislatif (caleg).
Kali ini, Cinta Mega bergabung dengan Partai Amanat Nasional (PAN). Dia sebelumnya, dipecat PDIP lantaran bermain judi online di ruang paripurna DPRD DKI Jakarta.
Ketua Fraksi PDIP DPRD DKI Jakarta Gembong Warsono mengaku, mendapat informasi Cinta Mega yang dapat sanksi karena main judi online iti kembali nyaleg dari Komisi Pemilihan Umum (KPU).
Menurut Gembong, PAN mendaftarkan Cinta Mega ke KPU pada menit-menit akhir pendaftaran caleg.
“Informasi yang kita dapatkan Ibu Cinta ditetapkan oleh PAN sebagai calon legislatif,” ungkap Gembong kepada wartawan di DPRD DKI Jakarta, Senin 9 Oktober 2023.
Pencalonan Cinta Mega itu membuat Gembong prihatin. Sebabnya, Cinta Mega yang melanggar disiplin sebagai anggota DPRD DKI Jakarta dari PDIP masih mengajukan diri sebagai wakil rakyat.
“Dia tidak disiplin dalam bertindak melakukan judi slot di ruang paripurna yang bagi DPP partai ini melukai perasaan rakyat Jakarta,” ujarnya.
“Maka DPP dengan berat hati sudah memutuskan memecat saudari Cinta Mega dari keanggotaannya sebagai anggota PDIP,” imbuhnya.
Menurut penilaian Gembong, bergabungnya Cinta Mega ke PAN menjadi pertanda bahwa partai pimpinan Zulkifli Hazan itu hanya mengejar efek elektoral dan mengesampingkan proses konsolidasi serta kaderisasi di partai politik.
Kata dia, pemerintah daerah memberikan bantuan keuangan kepada partai politik sebesar 60 persen untuk kaderisasi agar mencetak kader yang berkualitas.
DPD PDIP, tambah Gembong, telah melayangkan surat terkait pemberhentian Cinta Mega sebagai anggota DPRD DKI Jakarta kepada pimpinan dewan pada Senin 9 Oktober 2023.
“Sambil menunggu proses PAW yang akan dilakukan oleh DPP Partai. Jadi PAW itu yang bisa melakukan adalah DPP Partai, Dewan Pimpinan Daerah sudah mengirim surat ke DPP agar segera diturunkan proses PAW,” ujarnya.
Bantah Main Judi Online
Sebelumnya, dugaan permainan gim slot atau judi online dibantah Cinta Mega. Menurutnya, permainan yang terlihat di gawainya adalah Candy Crush.
Cinta Mega juga membantah bermain gim saat rapat paripurna DPRD DKI Jakarta.
“Itu (gim) Candy Crush. Saya taruh di meja bukan dimainkan. Ya mas, tolong ya saya. Kan saya tidak mainkan (gim), coba tanya sama teman-teman,” bantah Cinta Mega saat dikonfirmasi wartawan.
Menurut Anggota DPRD dari Fraksi PDI Perjuangan tersebut, gim itu hanya dimainkan saat menunggu rapat paripurna dimulai.
Rapat Paripurna DKI Jakarta membahas Raperda pertanggungjawaban pelaksanaan APBD DKI Jakarta tahun anggaran 2022 molor dari jadwal pukul 13.00 WIB menjadi pukul 14.15 WIB.
“Tadi kan menunggu paripurnanya dari jam 1 bosan. Tadi juga main sama teman, tapi bukan ini, orang paripurnanya cuma 15 menit,” kilahnya.
Cinta kembali menekankan jika dirinya tak main gim saat rapat paripurna dan hanya menaruh tabletnya di atas meja.
Meski demikian, Cinta Mega mengakui saat itu tabletnya tidak dalam keadaan mati dan masih menampilkan gim.
“Ya kan tidak dimainkan. Ditaruh di meja tapi (gim) Candy Crush itu terbuka. Kalau main kan tadi begini (peragakan gerakan). Kan saya taruh di meja, orang tadi habis kan nunggunya lama,” pungkasnya.***
Simak breaking news dan berita pilihan Konteks langsung dari ponselmu. Konteks.co.id WhatsApp Channel
Baca berita pilihan konteks.co.id lainnya di:
"Google News"