KONTEKS.CO.ID – Musyawarah Kerja Wilayah (Mukerwil) I DPW PPP DKI Jakarta mengeluarkan Lima Program Perjuangan PPP DKI Jakarta yang salah satunya tetap memberikan dukungan kepada pasangan Ganjar Pranowo dan Mahfud MD pada Pilpres 2024.
Selain itu, PPP DKI Jakarta tetap memberikan dukungan terhadap pembangunan Ibu Kota Negara (IKN) dan perpindahan ibukota ke Kalimantan Timur.
“Kami tetap pada putusan mendukung pasangan capres dan cawapres Ganjar Pranowo dan Mahfud MD dalam Pemilu Presiden 2024,” ujar Ketua DPW DKI Jakarta Saiful Rahmat Dasuki dalam keterangan pers pada Senin, 20 November 2023.
Berikut Lima Program Perjuangan PPP DKI Jakarta yang ditetapkan dalam Mukerwil I DPW PPP DKI Jakarta:
1. Mendukung Pasangan Capres dan Cawapres Ganjar Pranowo dan Mahfud MD dalam Pemilu Presiden 2024.
2. Mendukung perpindahan Ibukota Negara Republik Indonesia dari Provinsi DKI Jakarta ke Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara di Provinsi Kalimantan Timur.
3. Mendukung dibentuknya Lembaga Adat dan Kebudayaan Betawi dalam revisi UU Nomor 29 tahun 2007 tentang Pemerintahan Provinsi DKI Jakarta pasca IKN.
4. Mendukung terwujudnya otonomi tingkat II dalam Rancangan UU Daerah Khusus Jakarta (DKJ) dengan adanya DPRD tingkat II di Jakarta dan Walikota serta Bupati yang dipilih langsung oleh rakyat melalui Pilkada Walikota dan Bupati.
5. PPP DKI Jakarta secara serius memperjuangkan Putra Betawi sebagai warga inti Jakarta, agar dapat menjabat sebagai Gubernur atau Wakil Gubernur Provinsi DKI Jakarta dalam Pilkada Gubernur DKI 2024.***
Baca berita pilihan konteks.co.id lainnya di "Google News"