KONTEKS.CO.ID – Anggota Fraksi Partai Solidaritas Indonesia (PSI) DKI Jakarta Simon Lamakadu mengeklaim meningkatnya suara partai di Pemilu 2024 lantaran Kaesang Pangarep.
Sebagimana publik ketahui, Kaesang Pangarep menjabat sebagai Ketua Umum PSI menggantikan Giring Ganesha pada, 25 September 2023 silam.
Simon mengatakan, selain kehadiran Kaesang Pangarep, PSI DKI juga telah bekerja keras dengan selalu turun ke akar rumput. Hal itu untuk mendengarkan secara langsung aspirasi warga.
“Kehadiran ketum kami yang baru, mas Kaesang itu juga memberi dampak signifikan untuk kenaikan (suara) PSI. Kami kerja keras, selalu turun ke warga dan jangan lupa Jakarta hari ini kontributor terbesar untuk PSI,” kata Simon kepada wartawan, pada Senin, 4 Maret 2024.
Simon mengungkapkan, Kaesang memiliki peran sebagai anak muda yang aktif berkampanye karena menjelajahi hampir seluruh wilayah Indonesia. Dengan waktu yang singkat namun hal itu memberi ruang bagi PSI.
Dalam berkesempatan, bertumbuh, dan berkembang untuk mendapatkannya hati banyak orang.
“Dan saya percaya sih, suara kami akan ada di 4 persen untuk lolos ke senayan,” ungkap Simon.
“Jadi itu tidak turun dari langit, itu suara kerja keras dari teman2 PSI pengurus dan kader-kadernya,”katanya.
Berdasarkan hasil real count pemilihan legislatif (Pileg) 2024 pada Senin, 4 Maret 2024, pukul 12.30 WIB, menunjukkan ada tren kenaikan perolehan suara dari Partai Solidaritas Indonesia (PSI).
Sebelumnya, pada Jumat, 1 Maret 2024, partai pimpinan Kaesang Pangerap yang juga anak dari Presiden Jokowi itu mendapatkan perolehan suara sebesar 3,01 persen.
Kini, perolehan suara PSI sebesar 3,13 persen. Artinya ada kenaikan sebesar 0,12 persen sejak 4 hari belakangan ini.
Setidaknya, PSI membutuhkan sebanyak 0,87 persen untuk bisa lolos ke Senayan atau memenuhi ambang batas Parlemen sebesar 4 persen.***
Simak breaking news dan berita pilihan Konteks langsung dari ponselmu. Konteks.co.id WhatsApp Channel
Baca berita pilihan konteks.co.id lainnya di:
"Google News"