KONTEKS.CO.ID – Ibu berinisial M (82) dan anak perempuannya P (61) tewas membusuk di rumahnya, Pondok Labu, Cilandak, Jakarta Selatan, Jumat 29 Maret 2024.
Ketua RT setempat Kumayanah mengungkapkan kondisi penemuan jasad ibu dan anak membusuk tersebut.
Menurutnya, P sedang bersandar di pintu di ruang tengah rumah. Sementara, sang ibu berinisial M tergeletak di lantai.
“Bu Endangnya (P) senderan. Kalau ibunya di bawah kakinya bu Endang di lantai,” kata Kumayanah kepada wartawan di lokasi, Sabtu 30 Maret 2024.
“Dia (P) lagi senderan di pintu ruang tamu mau keluar,” ujarnya.
Penemuan jasad ibu dan anak lansir itu berdasarkan laporan asisten rumah tangga (ART) yang mengetok rumah korban yang tak ada dapat respons.
“Ya, itu pas pembantunya datang. Saya pun telepon berapa kali nggak diangkat juga,” ujarnya.
Tim forensik dan polisi yang tiba di lokasi kemudian melakukan evakuasi jasad ibu dan anak tersebut.
Pemakaman jenazah M dan P di TPU Kampung Kandang, Jagakarsa, Jakarta Selatan, Sabtu 30 Maret 2024 pagi.
Kedua jenazah dimakamkan dalam satu liang lahat.
Sebelumnya, ibu dan anak tewas membusuk di rumahnya di Pondok Labu, Cilandak, Jakarta Selatan.
“Iya (dua korban) telah membusuk, sudah rusak tubuhnya,” ungkap Kapolsek Cilandak Kompol Wahid Key kepada wartawan, Jumat 29 Maret 2024.
Keduanya adalah perempuan. Masing-masing M yang merupakan ibu dengan usia 82 tahun. Sementara anaknya berinisial P, 61. Berdasarkan usianya, jelas keduanya adalah lansia.
Ia mengatakan, di rumah itu hanya ada keduanya. Dan ironisnya, mereka memiliki penyakit kronis.
“Anaknya punya riwayat penyakit diabetes akut. P pun kesulitan untuk jalan dan yang ia merawat ibunya yang sakit stroke,” papar Wahid.
Karena sakitnya itu, M tidak bisa bangun. Sehingga ia mengandalkan anaknya untuk kesehariannya.
Ada dugaan anaknya yang meninggal lebih dulu, yakni sekitar empat hari sebelum tertemukan. Sementara ibunya meninggal dua hari kemudian.
Selengkapnya silakan simak di sini.***
Simak breaking news dan berita pilihan Konteks langsung dari ponselmu. Konteks.co.id WhatsApp Channel
Baca berita pilihan konteks.co.id lainnya di:
"Google News"