KONTEKS.CO.ID – Polisi memprediksi kemacetan di jalan tol saat arus mudik Lebaran 2024 mulai terjadi pada hari ini, Jumat 5 April 2024 sore.
Direktur Lalu Lintas Polda Metro Jaya Kombes Latif Usman memprediksi, kepadatan di jalan tol saat arus mudik Lebaran 2024 kemungkinan mulai pukul 15.00 WIB.
“Mungkin nanti setelah Maghrib akan tinggi lagi. Kami antisipasi setelah itu,” ujar Latif di Mapolda Metro Jaya.
Menurut Latif Usman, pengendara sudah bisa melewati Tol Cimanggis-Cibitung saat arus mudik dan arus balik Lebaran 2024.
Dengan demikian, tol tersebut bisa menjadi pilihan bagi pemudik yang terbiasa melewati Tol Cikunir.
“Operasional mulai dari jam 06.00 WIB sampai 17.00 WIB, yaitu pemudik yang dari Bogor, Cibubur, Depok yang akan melewati Cibitung sampai dengan KM 25 sehingga bisa langsung lebih cepat memotong,” kata Latif.
“Biasanya dari Bogor, Depok melalui Cikunir melewati Jakarta lagi. Nah sekarang memotong (jalur) sekitar hampir 40-50 km,” imbuh dia.
Sementara, terkait rekayasa lalu lintas, ada di bawah pengendalian Korps Lalu Lintas (Korlantas) Polri.
Termasuk, contraflow atau rekayasa lalu lintas lawan arus dan one way atau sistem satu arah.
322.892 Kendaraan Tinggalkan Jabodetabek
Sebanyak 322.892 kendaraan meninggalkan wilayah Jabotabek pada H-6 Lebaran atau pada Kamis, 4 April 2024.
Jumlah tersebut merupakan angka kumulatif dari empat gerbang tol.
Gerbang tol Cikupa arah Merak, Ciawi arah Puncak, Cikampek Utama arah Trans Jawa dan Kalihurip Utama arah Bandung.
“Volume kendaraan meninggalkan wilayah Jabotabek ini meningkat sebesar 21,87 persen jika dibandingkan saat normal,” ujar Corporate Communication & Community Development Group Head Jasa Marga Lisye Octaviana pada Jumat, 5 April 2024.
Sementara, dibanding dengan Lebaran 2023, jumlahnya hanya 264.953 atau lebih tinggi sebesar 2,72 persen.***
Simak breaking news dan berita pilihan Konteks langsung dari ponselmu. Konteks.co.id WhatsApp Channel
Baca berita pilihan konteks.co.id lainnya di:
"Google News"