KONTEKS.CO.ID – Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono mendapatkan doa dari salah satu warga untuk maju sebagai gubernur dalam kontestasi Pilkada DKI Jakarta, 27 November 2024 mendatang.
Hal itu terjadi saat Heru Budi meninjau normalisasi kali Ciliwung berupa pelebaran dan pembebasan lahan di kawasan Rawajati, Kalibata, Jakarta Selatan, pada Jumat, 17 Mei 2024.
Merespons doa warga, Heru Budi merendah dengan mengatakan kalau masih banyak sosok yang lebih pantas ketimbang dirinya untuk menjadi Gubernur Jakarta.
“Ya masih banyak yang lebih bagus lah,” kata Heru Budi kepada wartawan usai melakukan peninjauan di Rawajati, Kalibata, Jakarta Selatan, pada Jumat, 17 Mei 2024.
Ketika awak media menanyakan, apakah ada partai politik yang sudah berkomunikasi dengan dirinya untuk mengusungnya di Pilkada DKI Jakarta.
Heru Budi enggan berkomentar banyak. Ia hanya menegaskan kalau saat ini proses pelaksanaan pilkada masih panjang.
“Saya itu PNS (Pegawai Negeri Sipil). Prosesnya panjang dan masih banjak kandidat-kandidat (yang) lebih bagus,” tegas Heru Budi.
“Jawabannya hari esok penuh misteri,” sambungnya.
Lebih lanjut, Heru Budi mengungkapkan, saat ini dirinya masih belum berkeinginan untuk maju dan meramaikan pelaksanaan Pilkada DKI Jakarta.
“Banyak kandidat yang lebih bagus, lebih baik untuk memimpin Jakarta,” ungkapnya.
Namun, Heru Budi enggan menyebutkan siapa kandidat yang pantas untuk memimpin kota yang kini tak lagi menyandang status sebagai ibu kota negara.
“Enggak tahu (kandidat yang pantas memimpin Jakarta),” tandasnya.***
Simak breaking news dan berita pilihan Konteks langsung dari ponselmu. Konteks.co.id WhatsApp Channel
Baca berita pilihan konteks.co.id lainnya di:
"Google News"