KONTEKS.CO.ID – Video viral yang menunjukkan fenomena alam tak biasa beredar luas di media sosial.
Kali ini, netizen dihebohkan dengan video viral fenomena alam ribuan ikan naik ke permukaan hingga mencapai daratan.
Video viral itu salah satunya diunggah akun @hijiwanci. Disebutkan, fenomena alam ikan naik ke permukaan air hingga ke daratan itu salah satunya terjadi di Kepulauan Seribu.
Dalam video yang diterima Konteks.co.id, nampak ribuan ikan menggelepar di bibir pantai. Bahkan, ada yang naik ke tembok pembatas air di pinggir pantai.
Ternyata, fenomena alam ikan naik ke permukaan hingga ke daratan itu bukan terjadi pertama kali. Fenomena alam ini kerap terjadi saat air laut surut.
Menurut analisis Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG), air laut yang surut dan gelapnya kondisi bulan membuat ikan-ikan mencari sumber cahaya lain, salah satunya ke daratan.
Fenomena ikan naik ke permukaan hingga ke daratan juga terlihat di Pantai Mutiara, Jakarta Utara.
Ribuan ikan naik ke permukaan dalam jumlah besar di sekitar pantai.
Tak pelak, fenomena alam itu langsung dimanfaatkan warga untuk ‘memanen’ ikan tanpa perlu memancing dan menjala.***
Baca berita pilihan konteks.co.id lainnya di "Google News"