KONTEKS.CO.ID – Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh resmi mengumumkan Anies Baswedan sebagai capres yang akan diusung partainya di Pemilu 2024. Meski begitu ia menegaskan Nasdem tetap berkomitmen mendukung pemerintahan Jokowi-Ma’ruf hingga usai.
“Nasdem ingin mempertegas komitmennya untuk tetap mendukung pemerintahan Jokowi-Ma’ruf Amin ini sampai akhir masa jabatannya. Karena tidak ada perbedaan apapun secara prinsipal,” kata Paloh di DPP Nasdem, Jakarta, Senin 3 Oktober 2022.
Meski begitu Paloh mengakui kekurangan pasti ada dalam sebuah perjalanan pemerintahan.
“Inilah tugas sahabat, tugas partai yang berada dalam koalisi pemerintahan untuk selalu mengawal dengan nawaitu niat baik, apa yang terbaik, baik untuk pemerintahan, baik untuk bangsa dan negara ini,” ujarnya.
Dan menurutnya, hal seperti itu yang menjadi salah satu alasan dirinya dan partai Nasdem memilih Anies Baswedan sebagai capres yang akan diusung di Pemilu 2024.
“Semoga semua apa yang saya utarakan memberikan penjelasan kepada kita, kenapa Anies Baswedan, jawabannya adalah why not the best,” tegasnya.
Selanjutnya Surya Paloh meminta para pengurus, kader dan simpatisan Nasdem untuk solid mengawal pencalonan Anies Baswedan sebagai capres.
“Perjalanan masih panjang, tegur, katakan yang tidak tepat, katakan yang tidak cocok, katakan yang dia tidak sesuai dengan apa yang barangkali tidak sesuai dengan apa yang saya katakan hari ini agar proses interaksi ini menghasilkan sesuatu, upaya perbaikan atas kekurangan kita,” paparnya.
Simak breaking news dan berita pilihan Konteks langsung dari ponselmu. Konteks.co.id WhatsApp Channel
Baca berita pilihan konteks.co.id lainnya di:
"Google News"