KONTEKS.CO.ID – Tim Gabungan Independen Pencari Fakta (TGIPF) dalam tragedi berdarah di Stadion Kanjuruhan merampungkan agenda pemeriksaan terhadap pihak-pihak yang terkait dengan kejadian maut tersebut, pada hari ini Selasa, 11 Oktober 2022.
Ketua TGIPF yang juga Menko Polhukam, Mahfud MD mengungkapkan, pemeriksaan atau pengumpulan keterangan dilakukan terhadap LPSK, PSSI, PT Liga Indonesia Baru (LIB), Indosiar.
“Saudara sekalian saya akan menyampaikan update tentang perkembangan tugas tim gabungan independen pencari fakta kasus kerusuhan sepak bola di Kanjuruhan, Malang,” kata Mahfud MD, dalam keterangan kepada wartawan di Kemenko Polhukam, Jakarta, Selasa, 11 Oktober 2022.
Menurut Mahfud, setelah mengumumkan terbentuknya TGIPF untuk segera mencari fakta-fakta dan menyampaikan rekomendasi. Maka setelah sepekan timnya bekerja, hari ini merupakan hari terakhir untuk meminta keterangan dari pihak-pihak yang dibutuhkan oleh TGIPF.
“Tim yang dimintai keterangan hari ini adalah LPSK, PSSI, PT Liga, Indosiar, dan Nanti malam atau malam ini akan dilanjutkan ke permintaan keterangan ke masyarakat sipil,” ujarnya.
Ditambahkan Mahfud, tim saat ini sedang mengkonfirmasi beberapa hal yang dinilai sebagai kelemahan atau kesalahan di dalam penerapan standar peraturan yang semestinya dilaksanakan dalam pelaksanaan pertandingan.
Bukti-bukti penting yang didapatkan dari lapangan saat ini sedang dikaji dan sebagian juga sedang diperiksakan di laboratorium.
“Misalnya menyangkut dengan kandungan gas air mata apakah kedaluwarsa itu berbahaya atau sejauh mana tingkat kebahayaannya lebih berbahaya atau tidak berbahaya daripada yang tidak kedaluwarsa,” katanya.***
Simak breaking news dan berita pilihan Konteks langsung dari ponselmu. Konteks.co.id WhatsApp Channel
Baca berita pilihan konteks.co.id lainnya di:
"Google News"