KONTEKS.CO.ID – Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tito Karnavian remi melantik Heru Budi Hartono sebagai Pj Gubernur DKI Jakarta. Jabatan yang resmi ditinggalkan Anies Baswedan per tanggal 16 Oktober kemarin.
Pelantikan dilakukan di ruang Sasana Bhakti Praja, Kompleks Kemendagri, Jakarta. Dalam pelantikan hadir Mantan Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan dan mantan Wakil Gubernur A Riza Patria.
“Kepada bapak Heru kami ucapkan selamat atas amanah dan kepercayaan dari para pemimpin, bapak Presiden (Jokowi) dengan tugas yang baru,” kata Tito di saat pelantikan, Senin 17 Oktober 2022.
Mantan Kapolri ini mengingatkan tidak mudah untuk menjadi Pj Gubernur DKI Jakarta. Karena akan banyak tantangan yang harus diselesaikan dan dihadapi saat memimpin Jakarta.
Tito sempat memuji kinerja Anies saat menangani pandemi Covid 19 di Jakarta. Selain persoalan reguler lainnya di Jakarta yang akan dilanjutkan oleh Heru.
“Menghadapi tantangan tidak ringan ketika menghadapi pandemi Covid 19 dan ini dapat dilalui dengan aman dan baik. Kita berharap dampak daripada Covid 19 ini yang mungkin masih ada dapat ditangani oleh bapak Heru sekaligus, selain hal hal yang reguler rutin,” ujar Tito.
Jenderal Polisi bintang empat ini menambahkan, tantangan selanjutnya kedipan adalah menghadapi tantangan ke depan yaitu gejolak ekonomi, krisis pangan hingga energi.
“Yang berimbas kepada ekonomi dan keuangan global tentu berimbas kepada kita semua, termasuk kota Jakarta,” tegasnya.
“Mari kita bekerja sama untuk menangani bersama-sama permasalahan, dampak dampak yang berakibat terhadap inflasi,” pungkasnya.
Simak breaking news dan berita pilihan Konteks langsung dari ponselmu. Konteks.co.id WhatsApp Channel
Baca berita pilihan konteks.co.id lainnya di:
"Google News"