KONTEKS.CO.ID – Presiden Joko Widodo (Jokowi) bersama dengan Panglima TNI Laksamana Yudo Margono dan Komandan Upacara Mayor Jenderal TNI Choirul Anam, menaiki tank amfibi untuk melakukan inspeksi pasukan dalam HUT ke-78 TNI di Monas, Jakarta, pada Kamis, 5 Oktober 2023.
Presiden Jokowi terlihat berdiri di bagian depan, sementara Yudo Margono ada di sisi kanan dan Choirul Anam ada di sisi kiri belakang.
Tampak tank amfibi tersebut menghampiri Presiden dan Panglima TNI dari sebelah sisi kanan panggung. Presiden pun langsung menaiki tank tersebut, dan berjalan perlahan mengecek pasukan upacara.
Tank amfibi membawa Presiden Jokowi berkeliling melakukan pengecekan pasukan.Â
HUT Ke-78 TNI ini dilaksanakan secara besar-besaran dengan pengerahan alutsista. Mulai dari 91 pesawat dari tiga angkatan.Â
Setidaknya ada 4.630 prajurit dan 130 alutsista dari tiga matra. Seluruhnya akan terlibat dalam Upacara Parade dan Defile HUT Ke-78 TNI.
HUT TNI Ke-78 ini digelar dengan mengangkat tema ‘TNI Patriot NKRI Pengawal Demokrasi untuk Indonesia Maju’.
Setelah upacara juga ada atraksi udara yang diawali dengan aksi terjun payung dari 78 prajurit TNI dan anggota Polri.
Aksi ini untuk melambangkan hari ulang tahun TNI ke-78. Kemudian ada atraksi udara dengan flypast pesawat.Â
Mulai dari flypast Giant Flight terdiri atas helikopter yang membawa bendera raksasa. Kemudian flypast gabungan dari darat, laut, udara dari berbagai tipe pesawat yang dimiliki TNI.
Lalu ada atraksi aerobatic team, Jupiter dan Pegasus Team yang melaksanakan demo bersamaan dengan (aksi) teatrikal yang ada di bawahnya.Â
Dalam atraksi udara itu, Jupiter Aerobatic Team (JAT) TNI AU yang menerbangkan pesawat latih KT-1B Wongbee bermanuver di udara mengelilingi Monas bersama Tim Dynamic Pegasus TNI AU, yang menerbangkan helikopter Colibri.***
Â
Simak breaking news dan berita pilihan Konteks langsung dari ponselmu. Konteks.co.id WhatsApp Channel
Baca berita pilihan konteks.co.id lainnya di:
"Google News"