KONTEKS.CO.ID – Zaizatun Nihayat hadir dalam pengumuman suaminya, Mahfud MD sebagai bacawapres pendamping Ganjar Pranowo di Pilpres 2024.
Selain istrinya, Zaizatun Nihayat hadir pula anak dan cucu Mahfud MD dalam pengumuman bacawapres berpasangan dengan Ganjar Pranowo itu.
Lantas siapa sosok Zaizatun Nihayat, istri Mahfud MD yang diumumkan Ketua Umum PDIP jadi pendamping Ganjar Pranowo? Berikut profil singkatnya.
Zaizatun Nihayati berasal dari Jember, Jawa Timur. Bersama Mahfud MD, Zaizatun Nihayati kuliah di Fakultas Hukum, Universitas Islam Indonesia Yogyakarta pada tahun 1982.
Sejoli ini juga aktif di Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) yang membuat hubungan keduanya semakin dekat.
Mahfud MD lantas memutuskan mempersunting Zaizatun Nihayati pada 2 Oktober 1982 di Semboro, Jember.
Karier Istri Mahfud MD
Zaizatun Nihayati pernah berprofesi sebagai guru SMA. Namun, dia akhirnya memutuskan mendampingi suaminya yang berkarier di Jakarta.
Di Jakarta, saat Mahfud MD menjabat sebagai menteri, Zaizatun Nihayati aktif sebagai anggota Organisasi Aksi Solidaritas Era Kabinet Indonesia Maju (OASE Kabinet Indonesia Maju) bersama istri para menteri yang lain.
Biodata Istri Mahfud MD
– Nama lengkap: Zaizatun Nihayati, SH
– Nama panggilan: Yatie
– Tempat tanggal lahir: Jember, 18 November 1959
– Umur saat ini: 64 tahun
– Agama: Islam
– Anak ke: 2 dari 8 bersaudara
– Nama orang tua: Sya’roni dan Shofiyah
– Nama suami: Moch. Mahfud MD
– Jumlah anak: 3
– Pendidikan: Alumni Fakultas Hukum, Universitas Islam Indonesia Yogyakarta.***
Simak breaking news dan berita pilihan Konteks langsung dari ponselmu. Konteks.co.id WhatsApp Channel
Baca berita pilihan konteks.co.id lainnya di:
"Google News"