KONTEKS.CO.ID – Partai Keadilan Sejahtera (PKS) menghormati keputusan Komisi Pemilhan Umum (KPU) RI soal hasil pemilu serentak 2024.
Hal tersebut disampaikan Presiden PKS, Ahmad Syaikhu dalam keterangannya kepada wartawan mengutip pada Minggu, 24 Maret 2024.
“Sebagai Partai politik yang berkomitmen pada prinsip-prinsip demokrasi dan proses pemilu, PKS menghormati keputusan yang diambil oleh Komisi Pemilihan Umum,” katanya.
Namun di sisi lain, Ahmad Syaikhu mengkritik proses penyelenggaraan pemilu karena masih banyak terjadi kecurangan.
PKS, lanjutnya, telah memberikan beberapa catatan penting terhadap proses pelaksanaan penyelenggaraan pemilu serentak 2024.
“Namun, kami juga merasa perlu memberikan catatan atas proses pemilu yang baru saja berlangsung,” ujarnya.
“Proses ini, sayangnya, penuh dengan drama dan ketegangan yang merusak sendi-sendi demokrasi,” tambahnya.
Anggota Komisi I DPR RI ini juga menyoroti masih maraknya politik uang jelang pencoblosan atau biasa disebut serangan fajar.
Pihaknya mendorong agar hal tersebut seharusnya mendapat ditindak tegas oleh KPU maupun Bawaslu.
“Kami tidak bisa mengabaikan fakta bahwa money politics, praktik politik yang melibatkan uang dan kekayaan telah menjadi sebuah kewajaran umum dalam mengarahkan pilihan,” jelasnya.
“Hal ini seharusnya memicu tindakan tegas dari penyelenggara pemilu untuk menjaga integritas proses demokrasi. Kami berharap agar tindakan pencegahan dan penindakan terhadap praktik money politics dapat diperkuat,” tutupnya.***
Simak breaking news dan berita pilihan Konteks langsung dari ponselmu. Konteks.co.id WhatsApp Channel
Baca berita pilihan konteks.co.id lainnya di:
"Google News"