KONTEKS.CO.ID – Presiden dan wakil presiden terpilih, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka sudah membahas secara terbatas nama-nama yang akan mengisi kursi menteri.
Hal tersebut diungkapkan Sekretaris Jenderal (Sekjen) Partai Gerindra, Ahmad Muzani usai hadiri acara bukber TKN Prabowo-Gibran di Ritz-Carlton, Kuningan, Jakarta Selatan, Senin, 25 Maret 2024.
“Ya beberapa kali Pak Prabowo ngomong-ngomong, tapi ngomong terbatas saja nggak terlalu dalem,” ungkapnya.
Muzani menyampaikan, terkait pengisian jabatan menteri merupakan hak dari Prabowo dan Gibran selalu kepala pemerintahan.
“Itu hak prerogatif presiden (Prabowo), tentu saja presiden dan wakil presiden (Gibran) berikan pandangan,” jelasnya.
Kendati begitu, Muzani mengaku tidak mengetahui sosok yang akan mengisi kursi menteri di kabinet Prabowo-Gibran.
“Saya belum tahu, saya belum tahu,” katanya.
Di sisi lain, Muzani mengungkapkan bahwa partai pengusung sudah menyodorkan beberapa nama untuk dijadikan menteri atau pembantu Prabowo-Gibran di pemerintahan nantinya.
“Bahwa orang-orang yang diajukan oleh partai juga adalah orang yang dianggap profesional, memiliki kemampuan, dan kepakaran di bidang yang diajukan,” tandasnya.***
Simak breaking news dan berita pilihan Konteks langsung dari ponselmu. Konteks.co.id WhatsApp Channel
Baca berita pilihan konteks.co.id lainnya di:
"Google News"