KONTEKS.CO.ID – Marsekal Madya (Marsdya) TNI Mohamad Tonny Harjono telah ditunjuk sebagai Kepala Staf Angkatan Udara (KSAU).
Hal itu diketahui berdasarkan Keppres Nomor 20/TNI/Tahun 2024 tanggal 25 Maret 2024.
Menurut Koordinator Stafsus Presiden, Ari Dwipayana, keppres tersebut sudah ditandatangani Presiden Joko Widodo (Jokowi)
Keppres terkait dengan pemberhentian Marsekal TNI Fadjar Prasetyo sebagai KASAU, dan pengangkatan Marsekal Madya TNI Mohamad Tonny Harjono sebagai KASAU baru.
Tonny Harjono adalah Perwira Tinggi TNI Angkatan Udara tahun 1993. Pria kelahiran 4 Oktober 1971 ini masih menduduki jabatan sebagai Panglima Komando Gabungan Wilayah Pertahanan (Pangkogabwilhan) II.
Bapak empat anak ini mengawali karier pendidikan setelah lulus Sekolah Penerbang Sekbang pada tahun 1996.
Kemudian pada 1997, lulus pendidikan Konversi pesawat tempur F-16 Fighting Falcon.
Lalu lulus Sekolah Instruktur Penerbang TNI AU (SIP TNI AU) Pada Tahun 2004. Satu tahun kemudian lulus Konversi KT-1 pada Tahun 2005.
Lanjut Tonny lulus Pendidikan Konversi Pesawat Sukhoi pada tahun 2006, kemudian Seskoau pada 2008.
Dia juga lulus PPRA Lemhannas Pada Tahun 2020. Kemudian mendapat kepercayaan menjadi Panglima Komando Operasi Udara Nasional (Pangkoopsudnas) pada 2022.
Saat ini Presiden Joko Widodo (Jokowi) telah resmi menunjuk Tonny Harjono menjadi Kepala Staf Angkatan Udara (KSAU).
Meski belum mengetahui isi Keputusan Presiden (Keppres) yang isinya penunjukkan dirinya sebagai KSAU, tapi Tonny Harjono merasa bersyukur.
“Alhamdulillah (kalau sudah ada keppres penunjukan), saya belum tahu,” kata Marsdya Tonny di Mabes TNI Cilangkap pada Selasa, 2 April 2024.
Meski begitu, Tonny belum mau berkomentar jauh mengenai penunjukan dirinya sebagai pengganti Marsekal TNI Fadjar Prasetyo yang akan memasuki masa pensiun pada 9 April 2024.
Karier Militer
- Pa Pnb Skadud 3 Lanud Iswahyudi (1993)
- Kasubsi Peta/Albanav Silat Dispos Skadud 3 Lanud Iswahyudi
- Kasi Spes Diops Skadud 3 Lanud Iswahyudi
- Pa Instruktur Pnb Wingdik Terbang Lanud Adi Sutjipto
- Danskadud 11 Lanud Sultan Hasanuddin (2009—2011)
- Danlanud Timika
- Kadisops Lanud Sultan Hasanuddin
- Dan Wing 5 Lanud Sultan Hasanuddin (2013-2014)
- Ajudan Presiden RI Joko Widodo (2014—2016)
- Danlanud Adi Soemarmo (2016—2018)
- Danlanud Halim Perdanakusuma (2018—2020)
- Staf Khusus Kasau (2020)
- Sesmilpres Kemsetneg RI (2020—2022)
- Dankodiklatau (2022)
- Pangkoopsudnas 2022—2023)
- Pangkogabwilhan II (2023—Sekarang)
- Kasau (2024—Sekarang).***
Simak breaking news dan berita pilihan Konteks langsung dari ponselmu. Konteks.co.id WhatsApp Channel
Baca berita pilihan konteks.co.id lainnya di:
"Google News"