KONTEKS.CO.ID – Belum ada keputusan dari Partai Keadilan Sejahtera (PKS) terkait masa depan Anies Baswedan pasca pemilihan presiden (Pilpres) 2024.
“Masih sangat awal. Pendaftarannya juga (masih) 27-29 Agustus,” kata Ketua DPP PKS, Mardani Ali Sera kepada wartawan di Kompleks Parlemen, Senayan, Rabu, 15 Mei 2024.
Dia menyampaikan, pihaknya masih membangun komunikasi dengan partai politik lain. Sampai saat ini, lanjut dia, PKS masih melakukan penjajakan.
“Tawarannya belum menarik,” ujarnya.
Dia meyakini PKS akan berkolaborasi dengan partai lain untuk bisa memenangkan Pilkada Serentak 2024 di beberapa daerah.
Dia mengaku, pengurus DPP dan daerah juga melakukan pertemuan dengan partai lain membahas Pilkada Serentak 2024. Bahkan, kata dia, ada yang melakukan lobi politik ke PKS.
“Sudah ada yang negosiasi,” tandasnya.***
Simak breaking news dan berita pilihan Konteks langsung dari ponselmu. Konteks.co.id WhatsApp Channel
Baca berita pilihan konteks.co.id lainnya di:
"Google News"