KONTEKS.CO.ID – Sinyal Ridwan Kamil maju dalam kontestasi Pilkada Jakarta 2024 semakin kuat.
Terbaru, partai politik (parpol) yang tergabung dalam Koalisi Indonesia Maju (KIM) memberi sinyal kuat mendukung Ridwan Kamil di Pilkada Jakarta 2024.
Bahkan, Ketua Harian Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad mengatakan, akan ada parpol lain yang akan bekerja sama dengan KIM atau ‘KIM Plus untuk mengusung Ridwan Kamil di Pilkada Jakarta 2024.
“Nanti sehari dua hari baru kita sampaikan plusnya siapa saja,” kata Dasco di kompleks parlemen, Senin 5 Agustus 2024.
Meski tak menyebut partai mana yang akan bergabung atau bekerja sama, Dasco memastikan partai di luar KIM yang akan mengusung Ridwan Kamil lebih dari satu.
“Plusnya lebih dari satu,” ujar Dasco.
Dia juga enggan merespons ‘plus’ tersebut adalah PKS dan Nasdem.
“Ya, nanti sehari dua hari ketahuan kan asal sinkronisasinya,” ujarnya.
Untuk calon wakil gubernur (cawagub) pendamping Ridwan Kamil, kata Dasco, akan diumumkan segera.
“Untuk wakilnya nanti mungkin sehari dua hari kita akan sampaikan ke media,” katanya.
Sementara itu, Sekjen Partai Gerindra Ahmad Muzani memberi sinyal parpol KIM Plus mengusung Ridwan Kamil atau Kang Emil maju di Pilgub Jakarta.
Parpol KIM Plus pun melontarkan pantun dukungan ke Kang Emil tersebut.
“Jakarta jawabannya pakai pantun,” kata Muzani di tempat yang sama.
Muzani melontaran pantun sebagai berikut:
“Ke Pangkalan Jati beli babat
Makan bubur sama lotek
Provinsi DKI akan semakin hebat
Kalau gubernurnya seorang arsitek.”
Dia pun meminta agar awak media menunggu pantun berikutnya terkait pendamping Ridwan Kamil.
“Pokoknya untuk wakil gubernur dan KIM Plus atau KIM Min, tunggu pantun berikutnya,” ujarnya.***
Simak breaking news dan berita pilihan Konteks langsung dari ponselmu. Konteks.co.id WhatsApp Channel
Baca berita pilihan konteks.co.id lainnya di:
"Google News"