KONTEKS.CO.ID – Pencapresan Anies Baswedan tak mudah. Penuh halangan dan jalan terjal.
Hal itu diungkap Ketua DPP Nasdem Effendy Choirie atau Gus Choi saat acara Adu Perspektif dikutip akun YouTube detikcom, Kamis 2 Februari 2023, yang salah satunya membahas pencapresan Anies Baswedan.
Gus Choi mengatakan, tantangan mendukung calon presiden NasDem, Demokrat, dan PKS, Anies Baswedan, begitu besar.
Gus Choi mengatakan ada banyak gangguan dari luar yang mencoba mengganggu pencapresan Anies Baswedan.
Gus Choi menyebut bahwa Anies sempat menyampaikan jika mendukung dirinya adalah pilihan terjal. Dia mengklaim hal itu terjadi karena Anies memiliki kualitas memimpin negara.
“Kata Mas Anies, ‘itu kan pilihan kita ini’, pilihan Mas Anies itu pilihan yang terjal, tidak linear, mengapa? Ya mungkin ini kader yang bibit, bobot, bebet, itu memang memenuhi semuanya, jadi memiliki kualitas yang berbeda,” ucapnya.
Dia juga menuding ada gangguan dari instrumen-instrumen negara. Dia meminta agar instrumen negara berhenti mengganggu pencapresan Anies.
“Meski demikian kita berharap kompetisi ke depan kompetisi yang berkualitas. Instrumen-instrumen negara yang mengganggu-ganggu dikit, tentu akan banyak, hentikanlah. Karena ini juga putra, kita cari putra terbaik bangsa, memimpin negara ini,” ujarnya. ***
Simak breaking news dan berita pilihan Konteks langsung dari ponselmu. Konteks.co.id WhatsApp Channel
Baca berita pilihan konteks.co.id lainnya di:
"Google News"