KONTEKS.CO.ID – Ketua Umum Partai Bulan Bintang (PBB) Yusril Ihza Mahendra usai bertemu dengan Plt Ketua Umum PPP Mardiono mengaku dirayu oleh PPP untuk bergabung dengan Koalisi Indonesia Baru (KIB) yang telah dibangun bersama Golkar dan PAN.
“Ya inikan masih cair ya sebenernya, dalam Pemilu yang lalu kan PBB sudah bergabung ke KIB, koalisi yang pada waktu itu sama-sama mendukung pemerintah dengan yang lain,” ujar Yusril di DPP PPP, Jakarta, Senin 13 Maret 2023.
Mantan Menkumham ini mengungkapkan, dalam pertemuan tersebut Plt Ketua Umum PPP Mardiono sempat menyampaikan dukungan Presiden Jokowi terhadap KIB.
“Kalo keinginan Pak Presiden tadi disampaikan Pak Mardiono, supaya mempertahankan KIB ini, jadi kalau KIB dipertahankan kan peserta barunya bisa ada Gerindra dan yang masuk kedalam,” ujarnya.
Dan Yusril kembali mengungkapkan PBB sudah bergabung dengan partai pendukung pemerintah sejak Pemilu 2019 lalu.
“Dan apakah memang kondisi koalisinya akan sesegar itu, dengan adanya muncul koalisi baru, saya kira masih cair sampai sekarang,” ucapnya.
Meski begitu Yusril tetap berharap kerjasama dan komunikasi politik antara PPP dan PBB bisa terus berjalan hingga pembentukan siapa Capres-Cawapres yang akan diusung di Pemilu 2024 mendatang.
“Kami PBB berharap dengan PPP bisa sejalan dalam menentukan arah pemilihan presiden dan juga dalam gelaran Pemilu yang akan datang,” ucapnya.
“PPP dan PBB sama-sama akan mendiskusikan sebenarnya siapa yang akan dicalonkan, siapa yang akan didukung, bagaimana koalisi ke depan dengan melihat perkembangan politik yang mutakhir,” pungkasnya. ***
Baca berita pilihan konteks.co.id lainnya di "Google News"