KONTEKS.CO.ID – Hasil perempat final Indonesia Open 2023 untuk tujuh wakil Indonesia telah diketahui dan untuk ulasannya bisa disimak di artikel berikut.
Hasil perempat final Indonesia Open 2023 merupakan hasil pertandingan turnamen bulutangkis BWF World Tour Super 1000 yang berlangsung di Istora Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, pada Jumat, 16 Juni 2023 mulai pukul 12.00 WIB (disiarkan langsung iNews TV, MNC Vision, dan SPOTV).
Sisa 7 wakil
Indonesia masih menyisakan tujuh wakilnya untuk bertarung di babak perempat final Indonesia Open tahun ini.
Mereka adalah pasangan Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin, Pramudya Kusumawardana/Yeremia Rambitan, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto di sektor ganda putra.
Lalu ada pasangan Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari di nomor ganda campuran, dan Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti di ganda putri. Kemudian ada dua tunggal putra, yaitu Anthony Sinisuka Ginting serta Jonatan Christie yang akan saling jegal.
Adapun duel Jojo Vs Ginting merupakan perang saudara ketiga antara sesama wakil Indonesia dan Pelatnas Cipayung di Indonesia Open 2023.
Sebelumnya ada bentrok ganda putri antara Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi Vs Lanny Tria Mayasari/Ribka Sugiarto di babak 32 besar. Lalu di babak 16 besar ada pertarungan Pramudya Kusumawardana/Yeremia Rambitan Vs Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan.
Perjuangan 7 wakil Indonesia di perempat final
Tampil lebih dulu di Lapangan 1 pada pertandingan 3, pasangan ganda campuran Indonesia, Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari dibekuk unggulan 2 asal Jepang, Yuta Watanabe/Arisa Higashino dengan skor 11-21 dan 18-21 dalam 45 menit.
Wakil Indonesia berikutnya ikut rontok pada pertandingan ke-6. Itu setelah ganda putra nomor satu dunia dan unggulan 1 turnamen ini, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, takluk 13-21 dan 13-21 dari unggulan 7 asal India, Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty dalam 41 menit.
Berlanjut ke pertandingan ke-7, wakil Indonesia di nomor ganda putri, Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti, yang ditempatkan sebagai unggulan keempat, dihentikan unggulan 7 asal Jepang, Yuki Fukushima/Sayaka Hirota 13-21, 13-21 setelah berjuang 1 jam dan 1 menit.
Sedangkan pada pertandingan 8 di Lapangan 2, pasangan Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin ditundukkan Kang Min Hyuk/Seo Seung Jae (Korea Selatan) 14-21 dan 10-21 dalam 31 menit.
Sementara itu pada pertandingan ketujuh di Lapangan 2, Anthony Sinisuka Ginting sebagai unggulan 2, memenangkan perang saudara antar sesama wakil Pelatnas Cipayung, kala mengatasi perlawanan unggulan 6 Jonatan Christie 21-19 dan 21-16 dalam 51 menit.
Adapun pada laga terakhir atau pada pertandingan 10 di Lapangan 1, harapan terakhir Indonesia di nomor ganda putra, Pramudya Kusumawardana/Yeremia Rambitan, bertarung sengit menghadapi unggulan 6 dari China, Liang Wei Keng/Wang Chang sebelum menang 16-21, 21-17, dan 21-19 dalam 1 jam.
Seturut hasil ini, Indonesia meloloskan Anthony Ginting dan The Prayer – julukan Pram/Yere – sebagai wakil tuan rumah yang tersisa di semifinal Indonesia Open 2023 yang akan berlangsung Sabtu, 17 Juni 2023 siang WIB.***
Hasil perempat final Indonesia Open 2023
Untuk wakil Indonesia
Lapangan 1
Pertandingan 3: Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari Vs Yuta Watanabe/Arisa Higashino (2/Jepang) 11-21, 18-21 (45 menit)
Pertandingan 6: Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto (1) Vs Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty (7/India) 13-21, 13-21 (41 menit)
Pertandingan 7: Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti (4) Vs Yuki Fukushima/Sayaka Hirota (7/Jepang) 13-21, 13-21 (1 jam 1 menit)
Pertandingan 10: Pramudya Kusumawardana/Yeremia Rambitan Vs Liang Wei Keng/Wang Chang (6/China) 16-21, 21-17, 21-19 (60 menit)
Lapangan 2
Pertandingan 7: Anthony Sinisuka Ginting (2) Vs Jonatan Christie (6) 21-19, 21-16 (51 menit)
Pertandingan 8: Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin Vs Kang Min Hyuk/Seo Seung Jae (Korea Selatan) 14-21, 10-21 (31 menit).
Baca berita pilihan konteks.co.id lainnya di "Google News"