KONTEKS.CO.ID – Jadwal China Open 2023 babak 16 besar di antaranya bakal menampilkan perjuangan 8 wakil Indonesia. Siapa saja mereka dan lawan yang dihadapi?
Jadwal China Open 2023 babak 16 besar merupakan jadwal pertandingan turnamen bulutangkis BWF World Tour Super 1000 yang akan diselenggarakan dari Olympic Sports Center Gymnasium, Changzhou, Jiangsu, China, pada Kamis, 7 September 2023, mulai pukul 08.00 WIB (disiarkan langsung iNews TV, MNC TV, MNC Vision, dan SPOTV).
Untuk hari ketiga gelaran turnamen, para wakil Indonesia yang lolos ke babak 16 besar bakal menghadapi lawan-lawan tangguh, bahkan salah satunya harus saling jegal sesama pebulutangkis Merah Putih.
Dimulai dari Lapangan 1, pasangan ganda campuran Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja kembali berhadapan dengan peringkat nomor 1 dunia asal China, Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong. Sejauh ini Dejan/Gloria tertinggal 0-2 dalam head to head.
Dilanjutkan oleh bentrok Shesar Hiren Rhustavito kontra tunggal putra Malaysia NG Tze Yong. Shesar saat ini masih tertinggal 0-1 dalam rekor pertemuan.
Tunggal putra Indonesia lainnya, Jonatan Christie, yang ditempatkan sebagai unggulan 5, ditantang wakil Kanada Brian Yang pada Pertandingan 4. Sementara ini skor pertemuan keduanya masih sama kuat 1-1.
Beralih ke Lapangan 2, pasangan ganda campuran Indonesia Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti (Indonesia) bersua wakil Malayia Tan Kian Meng/Lai Pei Jing. Praveen/Melati sejauh ini masih unggul 3-0 dalam head to head.
Lantas di Lapangan 3, pasangan ganda campuran Indonesia Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari, menjajal kekuatan unggulan 4 asal Thailand, Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai. Rinov/Pitha tertinggal 0-5 secara head to head.
Kemudian pada Pertandingan 10 di lapangan yang sama, satu-satunya pasangan ganda putri Indonesia yang tersisa, Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti, sudah ditunggu Jeong Na Eun/Kim Hye Jeong dari Korea Selatan. Apri/Fadia masih memimpin 2-1 dalam rekor pertemuan.
Adapun pada pertandingan terakhir di Lapangan 3 terjadi duel sesama wakil Indonesia pada sektor ganda putra, di mana Pramudya Kusuma Wardana/Yeremia Rambitan duel dengan Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri yang ditempatkan sebagai unggulan 13. Bagas/Fikri masih unggul 2-1 secara head to head.***
Jadwal China Open 2023 babak 16 besar
*Untuk wakil Indonesia
Lapangan 1
Pertandingan 1: Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong (1/China) Vs Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja (Indonesia)
Pertandingan 2: Shesar Hiren Rhustavito (Indonesia) Vs NG Tze Yong (Malaysia)
Pertandingan 4: Jonatan Christie (5/Indonesia) Vs Brian Yang (Kanada).
Lapangan 2
Pertandingan 2: Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti (Indonesia) Vs Tan Kian Meng/Lai Pei Jing (Malaysia).
Lapangan 3
Pertandingan 2: Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai (4/Thailand) Vs Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari (Indonesia)
Pertandingan 10: Jeong Na Eun/Kim Hye Jeong (Korea Selatan) Vs Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti (Indonesia).
Pertandingan 14: Pramudya Kusuma Wardana/Yeremia Rambitan (Indonesia) Vs Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri (13/Indonesia).
Simak breaking news dan berita pilihan Konteks langsung dari ponselmu. Konteks.co.id WhatsApp Channel
Baca berita pilihan konteks.co.id lainnya di:
"Google News"